Guna Memperluas Pasar dan Menghindari Kontak Langsung, Mahasiswa Undip Membuat Gerakan “UMKM Cepu Menjadi Mitra GrabMerchant”

Cepu (29/07/2021) – Pandemi COVID-19 saat ini telah mengubah secara drastis seluruh sendi kehidupan dan tentunya memberikan dampak terhadap seluruh aspek terutama aspek ekonomi dalam usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). UMKM menjadi salah satu sektor yang mengalami dampak cukup besar, Jika dilihat dari data permasalahan yang dihadapi adalah penjualan menurun, sulitnya bahan baku serta distribusi dan produksi terhambat. Untuk mengatasi masalah tersebut mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro di Kelurahan Cepu membuat sebuah Gerakan “UMKM Cepu Menjadi Mitra GrabMerchant” yang diharapkan mampu menjadi sebuah solusi permasalahan yang dihadapi terutama di wilayah Kelurahan Cepu. Gerakan UMKM Cepu Menjadi Mitra GrabMerchant merupakan program yang diciptakan untuk mewadahi seluruh UMKM yang ada di Kota Cepu.

Poster “UMKM Cepu Menjadi Mitra GrabMerchant”
Video Penggunaan Aplikasi Grab Merchant

Dalam gerakan UMKM Cepu Menjadi Mitra GrabMerchant terdapat beberapa media yang digunakan untuk menunjang keberlangsungan program tersebut. Yang pertama poster, poster ini berisi bagaimana langkah untuk bergabung menjadi Mitra GrabMerchant, yang kedua yaitu terdapat video yang berisi cara pemakaian aplikasi dari Grab yang dapat diakses oleh seluruh pemilik UMKM yang ingin bergabung menjadi Mitra GrabMerchant. Sosialisasi dan edukasi program dilaksanakan melalui grup Whatsapp Kelurahan Cepu dan UMKM Cepu Mandiri pada Sabtu, 24 Juli 2021.

Penulis: Andra Adhiatma Nugraha (Departemen Ilmu Komputer/Informatika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro.

Dosen Pembimbing Lapangan: Prof. Dr. Dra. Meiny Suzery, MS.