Mahasiswa KKN Undip Berikan Pembinaan Masyarakat Mengenai Informasi Terkait COVID-19

Semarang (18/07/2021) – Dalam rangka pelaksanaan KKN Tim II Undip 2021, salah satu mahasiswa KKN di Kelurahan Wonotingal memberikan pembinaan kepada mayarakat sekitar mengenai informasi terkait COVID-19.

WHO (World Health Organization atau Badan Kesehatan Dunia) secara resmi mendeklarasikan virus corona (COVID-19) sebagai pandemi pada tanggal 9 Maret 2020. Artinya, COVID-19 telah menyebar secara luas di dunia. COVID-19 menyebabkan gejala yang ringan atau sedang, seperti demam dan batuk, dan kebanyakan bisa sembuh dalam beberapa minggu. Tapi bagi sebagian orang yang berisiko tinggi (kelompok lanjut usia dan orang dengan masalah kesehatan menahun, seperti penyakit jantung, tekanan darah tinggi, atau diabetes), COVID-19 dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius. Karena itulah penting bagi kita semua untuk memahami cara mengurangi risiko, mengikuti perkembangan informasi dan tahu apa yang dilakukan bila mengalami gejala. Dengan demikian kita bisa melindungi diri dan orang lain.

Pelaksanaan Pembinaan Secara Tatap Muka

Untuk itu, guna meningkatkan kewaspadaan terhadap COVID-19 dan tidak lengah dalam pencegahannya, dilakukan pembinaan kepada masyarakat setempat mengenai informasi terkait COVID-19. Pembinaan dilakukan pada tanggal 18 Juli 2021 di Balai RT 05/RW 04 Kelurahan Wonotingal, Kecamatan Candisari. Pelaksanaan pembinaan dihadiri oleh 2 mahasiswa KKN Undip, Ketua RT, Kader Kesehatan setempat, dan beberapa perwakilan warga. Dalam pelaksanaannya, dilakukan dalam bentuk tatap muka dengan protocol kesehatan yang ketat seperti wajib menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Selain pembinaan secara tatap muka, masyarakat setempat juga diberikan booklet untuk memahami lebih dalam mengenai materi yang telah disampaikan.

Penulis: Radiva Hasna Mazaya (FK/Kedokteran Umum)
DPL: Daud Samsudewa, S.Pt., M.Si., Ph.D