Minggu Ke-lima: Memahami Lebih Jauh RT 3 RW 14 Jomblang Selama Pandemi Covid19.
Oleh: Ratu Fadilah Audzitni Rao, Hubungan Internasional, FISIP (14050118120024)
DPL : Dr. Ir. Pinandoyo., M.Si.
KKN TIM II UNIVERSITAS DIPONEGORO 2020/2021

(Tembalang, 7 Agustus 2021) Program MANTAP! (MANfaatkan Teknologi selama Pandemi!) merupakan sosialisasi untuk memperkenalkan teknologi kepada masyarakat dikarenakan usaha kecil-kecilan mengalami penurunan drastis terutama dalam pendapatan selama berlangsungnya pandemi. Sosialisasi ini berfokus dalam memanfaatkan google maps sebagai salah satu penunjang usaha yang ada. Mulai dari bagaimana mendaftarkan usaha ke google maps hingga bagaimana menyunting jam kerja dan lainnya.
Masyarakat Desa Jomblang RW 14 di Kecamatan Candisari umumnya bergantung pada usaha-usaha kecil dalam memenuhi kebutuhan yang ada. Sehingga disepanjang jalan dapat dilihat berjejer toko-toko kecil atau bahkan usaha seperti salon dan bengkel. Selama pandemi berlangsung sangat sulit untuk mempertahankan usaha ini dikarenakan minimnya pengunjung. Oleh karenanya, sosialisai ini bertujuan untuk memperkenalkan google maps agar pengunjung yang ada mudah untuk mengetahui rute menuju tempat usaha dan diharapkan hal ini nantinya dapat mempermudah bahkan menambah pengunjung baru.
Sebelumnya di grup Whatsapp khusus RW 14 Jomblang sudah dibagikan video mengenai bagaimana caranya untuk mendaftarkan tempat usaha di google maps, mengatur jam kerja dan berbagai pengaturan lainnya. Sesi tanya jawab seputar Program MANTAP! juga sudah berhasil dilakukan, namun begitu masyarakat cenderung masih kesusahan untuk mempraktikannya secara langsung. Di minggu ke 5 ini, mahasiswa KKN langsung menuju lokasi dan melakukan sosialisasi langsung serta membantu penerapan program agar usaha yang ada dapat benar-benar terdaftar di google maps.

Masyarakat menyambut dengan antusias dan kini telah banyak usaha warga sekitar RW 14 Jomblang yang sudah terdaftar di google maps. Sehingga nantinya jika mengunjungi Jomblang dapat sekaligus mengunjungi usaha masyarakat disana karena rute sudah ada dan tersedia di google maps.