Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro ini Mendorong BUMDes Putatsari Grobogan Agar siap berbadan hukum!
Grobogan – (03/08/21),Sejak Pembukaan upacara Penerjunan Mahasiswa KKN UNDIP TIM II TA 2020/2021 yang dilaksanakan secara virtual oleh Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, SH, M.Hum pada Rabu (30/6/2021). Mahasiswa dari UNDIP resmi melakukan kegiatan KKN pulang kampung yang berarti kegiatan KKN dilakukan di rumah masing masing mahasiwa.
Kegiatan KKN mahasiswa Grobogan Bersinergi dengan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu satu Pintu Kota Semarang untuk dapat melakukan pendampingan peningkatan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) dengan desa rujukan yakni desa Putatsari dan desa Geyer.
Anggit Henggar Jati Merupakan salah satu anggota KKN TIM II Universitas Diponegoro 2021 yang melaksanakan program KKN di desa Putatsari Grobogan, dengan mendorong BUMDes Putatsari Grobobogan Agar siap berbadan hukum sehingga dapat menjadi jawaban terhadap persolaan kesulitan akses permodalan bagi Badan Usaha Milik Desa ( BUMDes)
Melalui https://bumdes.kemendesa.go.id/ pendaftaran BUMDes berbadan hukum kian mudah dengan alur pertama, pengajuan Nama Kedua Persetujuan nama, Ketiga MD/MAD ( dengan output perdes/ perkades+AD), Keempat Pendaftaran BUMDes dengan mengunggah data pendukung Berita acara Musdes, Perdes, AD ART, dan Proker, kelima, Perbitan sertifikat Pendaftaran Badan Hukum
Berdasarkan Persyaratan Kemendesa dalam pengajukan BUMDes berbadan Hukum mahasiswa KKN ini membantu membimbing dari awal login dalam portal Bumdes kemendesa hingga pembuatan data pendukung seperti berita acara Musdes, Perdes, AD ART, dan Proker. Sehingga dalam hal ini BUMDes Putatsari siap berbadan Hukum dan Suinstable dan memberikan dampak untuk kesejahteraan masyarakat desa Putatsari.
[]
*Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro TIM II TA 2020/2021,mahasiwa Politik dan Pemerintahan, Universitas Diponegoro, Anggit Henggar Jati
* Dosen Pembimbing Lapangan, Aghus Sofwan S.T., M.T., Ph.D.