MUTASI VIRUS CORONA, MAHASISWA UNDIP AJAK MASYARAKAT MEMAKAI MASKER DOBEL

Kartikajaya, Patebon, Kendal (23/07/2021). Corona Virus Disease – 19 (Covid-19) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus SARS – COV 2 atau virus corona. Covid-19 dinyatakan sebagai pandemic dunia oleh WHO (World Health Organisation) dan ditetapkan Pemerintah sebagai bencana non alam berupa wabah penyakit yang perlu dilakaukan langkah-langkah penanggulangan terpadu termasuk keterlibatan seluruh komponen masyarakat. Melunjakkan angka Covid-19 dan virus mutasi baru yang sudah mencapai varian delta mengharuskan kita semua melakukan upaya perlindungan ekstra, seperti anjuran dari pemerintah tentang pentingnya 5M yaitu memakai masker saat keluar rumah, mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas, menjaga jarak minimal satu meter dengan orang lain, menghindari kerumunan yang ada, dan mengurangi mobilitas.

Penggunaan masker yang sudah menjadi kebiasaan baru, dimana setiap melakukan aktivitas diluar dan ingin berpergian kita harus selalu memakai masker. Sejumlah pakar kesehatan menganjurkan setiap orang di atas usia dua tahun menggunakan masker dobel dengan cara yang benar untuk mencegah penularan Covid-19. Masker dapat melindungi seseorang yang belum terinfeksi virus corona, sekaligus mencegah penderita menyebarkan virus corona dan biang penyakit yang menular lewat udara. Anjuran tersebut berlaku bagi orang yang harus beraktivitas di luar rumah dan berada di ruang tertutup (indoor), pengguna transportasi publik, atau berada di kerumunan yang sulit untuk jaga jarak lebih dari dua meter dengan orang sekitar. Penggunaan masker dobel dapat meningkatkan kerapatan sekaligus filtrasi, terutama di tengah merebaknya virus corona varian delta yang lebih mudah menular, dan relatif lebih bergejala ketimbang jenis corona lainnya.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat, merilis laporan uji laboratorium pengendalian Covid-19 lewat optimalisasi penggunaan masker dobel. Hasilnya yaitu penggunaan masker medis dengan minimal tiga lapis perlindungan mampu memfilter udara 43-62% tingkat efisiensi filtrasinya, sedangkan penggunaan masker kain mampu memfilter 41-44 % udara disekitar, dan penggunaan masker dobel yaitu dengan masker medis yang di dobel dengan masker kain mampu memfilter udara mencapai 66-81% tingkat filtrasinya. Dari hal tersebut penggunaan masker dobel (masker medis dilapisi masker kain) dapat memberikan proteksi lebih tinggi sampai nyari 90% dalam pencegahan penularan Covid-19, efektivitas ini mendekati perlindungan yang diberikan masker N95 atau respirator yang filtrasinya mencapai 95%.

Sejalan dengan hal tersebut, mahasiswa KKN Undip mengedukasi masyarakat di Desa Kartikajaya terkait pentingnya penggunaan masker dobel dan tata cara penggunaannya yang dilakukan secara daring via whatsapp grup yang anggotanya merupakan masyarakat Desa Kartikajaya. Pelaksanaan program tersebut dilakukan secara daring mengingat kondisi dan situasi yang tidak memungkinkan untuk melakukan kegiatan secara tatap muka apalagi dengan adanya PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) tentu kita harus tetap memtahui anjuran dari pemerintah.

Pelaksanaan edukasi ini melalui poster infografis dan adanya video tentang tata cara penggunaan masker dobel yang baik dan benar sesuai anjuran Kesehatan. Dari infografis tersebut terdapat beberapa pengetahuan akan pentingya penggunaan masker dobel dan apa saja yang benar atau salah dalam memakai makser dobel. Melalui poster infografis dan adanya tutorial video tentang tata cara memakai masker dobel yang baik dan benar membuat edukasi ini lebih menarik dan kekinian walaupun dilaksanan secara daring. Dalam pelaksanaanya sistemnya merupakan diskusi dan tanya jawab serta berbagi ilmu pengetahuan menganai penggunaan masker dobel.

Dari adanya edukasi tersebut, diharapkan masyarakat lebih sadar akan proteksi ekstra dalam perlindungan terhadap virus Covid-19 dan pentingnya penggunaan masker dobel untuk aktivitas sehari, serta masyarakat Desa Kartikajaya memiliki kebiasaan baru akan pentingnya penggunaan masker dobel sehingga mampu memberikan perlindungan ekstra dalam menvegah penularan virus dan terhindar dari bahaya Covid-19.

Penulis: Koesdevi Setyosari (Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro – 2018)

Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. Agus Suherman, S.Pi., M.Si.