Mantap! Penyuluhan Program Kartu Prakerja Diterima Dengan Baik Oleh Warga
Salatiga (9/08/2021) Setelah penyuluhan program pertama mengenai pencegahan dan penanggulangan hoax telah dilaksanakan di RT.02/RW.06, Kelurahan Sidorejo Lor, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, maka penyuluhan akan berganti materi menjadi program Kartu Prakerja. Penyuluhan ini dilakukan oleh Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Diponegoro, yaitu Adiel Mischa Kristianto, yang menganggap bahwa pentingnya untuk melakukan penyuluhan mengenai program Kartu Prakerja, di mana masa pandemi ini juga berdampak ke sektor ketenagakerjaan yang berdampak berkurangnya lahan pekerjaan, bahkan terdapat perusahaan yang terpaksa melakukan PHK terhadap beberapa pekerjanya.
Hadirnya program Kartu Prakerja ini menjadi solusi untuk menekan angka pengangguran, di mana peserta yang mengikuti pelatihan-pelatihan dalam program ini dapat mengembangkan kemampuan dan kompetensinya sehingga potensi mereka untuk mendapatkan kerja, bahkan membuka lapangan pekerjaan semakin meningkat.
Selama dilaksanakannya penyuluhan ini, muncul beberapa pertanyaan dari warga, salah satunya mengenai cara daftar. Dialog yang terbentuk selama penyuluhan menjadi tanda bahwa warga benar-benar menyimak materi yang dibawakan sehingga penyuluhan tersebut telah mencapai tujuannya, yaitu bermanfaat bagi pengetahuan warga.
Dengan dilaksanakannya penyuluhan program Kartu Prakerja ini, diharapkan warga dapat tertarik untuk meningkatkan kompetensinya, sehingga secara tidak langsung membantu perkembangan perekonomian negara, terutama jika berhasil membuka lapangan pekerjaan, yang sekaligus menekan angka pengangguran dan kemiskinan.