Kegiatan Posyandu Dan Poswindu sebagai Alternatif Kesehatan Warga Desa Kawengen
Kawengen (7 Juli 2017) telah dilaksanakan Posyandu dan Poswindu yaitu upaya untuk mencapai kesehatan dan kemakmuran warga Desa kawengen. Kegiatan ini dilakukan di 5 Dusun yaitu Dusun Kawengen, Jatirejo, Slelu, Watupawon, dan Genurit.
Di hari pertama telah dilakukan Posyandu di Dusun Jatirejo dan Slelu, pada hari itu kegiatan dimulai pukul 8 pagi dan dalam kegiatan itu Tim KKN UNDIP Desa Kawengen membantu Ibu Bidan menimbang dan mengukur tinggi badan balita-balita yang dibawa hari itu. Selain itu Kegiatan lain adalah membantu imunisasi dan pemberian vitamin. dimana kegiatan ini dilaksanakan di rumah para Kepala Dusun Jatirejo dan Selelu. Pada pukul 09.30 WIB Posyandu telah selesai dilaksanakan.
Di hari kedua merupakan kegiatan Posyandu dan Poswindu di Dusun Genurit, Kawengen, dan Watupawon. Pada hari itu Tim KKN Desa Kawengen dibagi menjadi 3 kelompok yang terdiri dari : 2 orang di Dusun Kawengen yang dilaksakan di rumah Kepala Dusun Kawengen yang kebetulan merupakan posko Tim KKN Desa Kawengen. Kemudian 2 orang di Dusun Watupawon. Karena di Dunun Genurit merupakan gabungan dari Posyandu dan Poswindu dan kelompok ini membutuhkan 5 orang karena merupakan Dusun terbesar dan dilaksanakan di Rumah Bapak Siswanto selaku Kepala Desa Kawengen. Kegiatan yang dilakukan pun tidak jauh berbeda. Namun yang membedakan adalah Penimbangan dan pengukuran tinggi badan untuk warga lansia, selain itu juga pemberian obat-obatan dan pemeriksaan kondisi kesehatan.
Dan diakhir kegiatan, Tim KKN Desa Kawengen berkumpul kembali untuk mengakumulasikan data-data dan berbagi pengalaman yang mereka dapat dari Posyandu dan Poswindu selama 2 Hari itu, yang Kemudian data-data tersebut diserahkan kepada Bu Nanik selaku Kepala Bidan Desa Kawengen. Semoga dengan adanya Posyandu dan Poswindu yang dilaksanakan dibeberapa dusun ini, membuat kualitas kesehatan baik bagi balita dan lansia menjadi meningkat.