MAHASISWA KKN UNDIP BUAT MASKER WAJAH MENGGUNAKAN BUBUK KOPI ARABICA DARI TERAS GUNUNG SLAMET

Telah dilaksanakan kegiatan program monodisiplin KKN Tematik GNRM (Gerakan Nasional Revolusi Mental) TIM II Universitas Diponegoro pada tanggal 30 September 2021 yang bertema “Program Pemberdayaan Kelompok Petani Kopi dalam Adaptasi Kebiasaan Baru Melalui KKN Gotong Royong’’. Kegiatan ini berlangsung di Desa Jurangmangu, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang. Kegiatan program monodisiplin yaitu berbentuk penyuluhan kepada warga yaitu tentang pembuatan masker wajah dari bubuk kopi Arabica yang didapatkan lansgung di Desa Jurangmangu dimana Desa Jurangmangu merupakan salah satu Desa penghasil kopi di Kabupaten Pemalang.

Kegiatan Sosialisasi kepada Masyarakat
Kegiatan Penyuluhan Kepada Warga

Berdasarkan hasil survey di Desa Jurangmangu yang dilakukan selama seminggu setelah mahasiswa sampai di lokasi KKN diketahui bahwa di Desa Jurangmangu pengolahan kopi hanya sebatas diseduh saja. Oleh karena itu mahasiswa KKN Undip memiliki inovasi untuk mengolah bubuk kopi menjadi suatu produk yang bermanfaat dan memiliki nilai jual yaitu masker wajah.

Whats-App-Image-2021-10-19-at-02-50-37-1

Bubuk kopi yang digunakan berasal dari biji kopi yang memiliki cacat fisik atau disebut kopi berkualitas rendah. DI Desa Jurangmangu, kopi berkualitas rendah memiliki harga jual yang rendah atau cenderung dibuang, padahal kopi tersebut bisa dimanfaatkan, salah satunya yaitu membuat masker wajah. Kopi diketahui memiliki kandungan anti oksidan yang berfungsi menangkal radikal bebas. Selain itu bubuk kopi yang diolah dalam sediaan masker wajah diketahui dapat menangkat sel kulit mati dan juga membersihkan wajah.

IMG20211001153555

Pada kegiatan sosialisasi, mahasiswa KKN Undip terlebih dahulu memberikan sosialisasi mengenai kopi dan manfaatnya untuk wajah kemudian menjelaskan tentang tata cara pembuatan masker wajah sehingga kemudian masyarakat dapat membuat masker wajah kemudian dapat menjualnya dan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat.

Oleh:

Tesalonika Sitepu
Jurusan Teknologi Rekayasa Kimia Industri, Sekolah Vokasi 2019