Mahasiswa KKN Undip edukasi 3M ke anak-anak, guna Cegah Covid-19
Demak (24-11-2021) – KKN Universitas Diponegoro
Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi semua manusia karena tanpa kesehatan yang baik, maka setiap manusia akan sulit dalam melaksanakan aktivitasnya sehari-hari. Kesehatan adalah suatu kondisi perasaan yang sempurna, baik secara fisik atau mental maupun lingkungan. Terutama dalam memegang atau menyentuh barang atau makanan, visrus corona merupakan virus yang muda tersebar dan salah satu penyebaran tersebut melalui sentuhan.
Penyebaran virus corona terbilang masih cukup tinggi baik di Indonesia maupun di seluruh dunia. Sampai sekarang, Pemerintah semakin gencar mengimbau masyarakat untuk tetap menaati protokol kesehatan yang sudah diberikan untuk mencegah penularan virus, yaitu 3M: mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.
Mencuci tangan merupakan salah satu protokol kesehatan yang wajib dilaksanakan oleh semua kalangan tak terkecuali anak-anak.
Mencuci tangan dengan sabun merupakan upaya pencegahan sebagai perlindungan tubuh dari berbagai penyakit yang sifatnya menular, Kebiasaan cuci tangan tidak timbul begitu saja, tetapi harus dibiasakan sejak kecil. Anak- anak merupakan agen perubahan untuk memberikan edukasi baik untuk diri sendiri dan lingkungannya sekaligus mengajarkan pola hidup bersih dan sehat. Anak-anak juga cukup efektif dalam memberikan contoh terhadap orang yang lebih tua khususnya mencuci tangan yang selama ini dianggap tidak penting Kegiatan ini dilakukan melalui pembagian poster dan praktik cara mencuci tangan yg baik bagi anak-anak Sekolah Dasar yang tinggal di Desa Kembangarum khususnya Rt 03 Rw 06 kecamatan Mranggen, kabupaten Demak.
Bagaimana mencuci tangan yang benar? Yang pertama dan wajib adalah mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Pastikan juga Anda mencuci tangan minimal 20 detik. Anda juga dilarang menyentuh hidung, mulut, dan mata sebelum mencuci tangan.
Begini enam langkah mencuci tangan yang direkomendasikan oleh Badan Kesehatan Dunia WHO untuk mencegah virus corona :
- Ratakan sabun dengan kedua telapak tangan
- Gosok punggung dan sela-sela jari tangan kiri dengan tangan kanan dan sebaliknya
- Gosok sela-sela jari
- Punggung jari tangan kanan digosokkan pada telapak tangan kiri dengan jari sisi dalam kedua tangan saling mengunci
- Ibu Jari tangan kiri digosok berputar dalam genggaman tangan kanan dan sebaliknya
- Gosok berputar ujung jari tangan kanan di telapak tangan kiri dan sebaliknya
Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk mengedukasi masyarakat khususnya siswa sekolah kelas bawah yaitu Sekolah Dasar untuk mengetahui pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan untuk mencegah penularan penyakit infeksi menular.
Semoga dengan adanya edukasi Cuci tangan pakai sabun dapat memberikan manfaat dan meningkatkan pola perilaku hidup bersih dan sehat, serta membantu upaya pencegahan dan memutus rantai penyebaran COVID-19.
Nama : Novita Roliyanti (Ilmu Budaya 2018)
Dosen Pembimbing : Ir. Gentur Handoyo
KKN TEMATIK 2021 UNDIP X UNICEF