Mahasiswa KKN-T Undip Melakukan Sosisalisasi Tentang Pentingnya Keseimbangan Ekosistem Lamun, Terumbu Karang dan Mangrove Bagi Biota Laut
Karimunjawa, Kabupaten Jepara (01/11) – Ekosistem laut telah mengalami penurunan komunitas dari tahun ke tahun. Kegiatan manusia menjadi salah satu faktor yang menyebabkan berkurangnya luasan ekosistem laut di dunia. Penyebab utama yang menjadi faktor utama kerusakan ekosistem laut adalah kegiatan manusia sendiri seperti pencemaran sampah di laut, penangkapan ikan ilegal (IUU Fishing), penangkapan dengan alat tangkap yang tdak ramah lingkungan, kegiatan pariwisata, dll.
Padahal komunitas lamun, terumbu karang dan mangrove memiliki peran yang saling mendukung bagi kebutuhan ekosistem masing-masing. Mangrove memiliki peranan sebagai penjebak hara dan sedimen, pelindung daratan dari abrasi dan intrusi air laut dan menjadi tempat berlindung bagi banyak organisme laut. Komunitas lamun memiliki peranan yaitu mengurangi energi gelombang, menstabilkan substrat sehingga mengurangi kekeruhan, menjebak zat hara, serta menjadi tempat bertelur dan mencari makan. Sedangkan terumbu karang sendiri mempunyai peranan yaitu mengurangi energi gelombang, juga memperkokoh daerah pesisir secara keseluruhan dan menjadi habitat bagi banyak jenis organisme laut.
Hubungan keterkaitan ekosistem antara mangrove, lamun dan terumbu karang juga ditunjukkan oleh migrasi ikan karang menuju ke padang lamun dan hutan mangrove. Keterkaitan ekosistem antara mangrove, lamun dan terumbu karang menciptakan suatu variasi habitat yang mempertinggi keanekaragaman jenis organisme. Oleh karena itu kerusakan ekosistem laut harus secepatnya ditanggulangi dengan optimal. Terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menjaga ekosistem laut seperti tidak membuang sampah sembarangan, tidak membuang limbah pabrik di laut, menggunakan alat tangkap yang ramah lingkungan, meningkatkan pendayagunaan potensi laut dan dasar laut, mempertahankan daya dukung dan kelestarian fungsi lingkungan laut, dan masih banyak lagi. Sosialisasi tentang pentingnya keseimbangan ekosistem lamun, terumbu karang dan mangrove bagi biota laut dihatapkan dapat menumbuhkan kesadaran warga tentang pentingnya ekosistem mangrove, terumbu karang dan lamun bagi biota laut dan wiayah pesisir.