MASYARAKAT OGAH MENGIKUTI GOTONG ROYONG MENJAGA KEBERSIHAN!! AKHIRNYA MAHASISWA KKN UNDIP TIM 1 TAHUN 2021/2022 DAPAT MENGGERAKKAN HATI MASYARAKAT DESA BATUKUDA LEWAT SOSIALISASI PENTINGNYA MENJAGA LINGKUNGAN

SERANG (31/01/2022) – Salah satu mahasiswa KKN Universitas Diponegoro  TIM 1 Tahun 2021/2022 yakni Ihsan Fahroji (21) dari Fakultas Kesehatan Masyarakat, melakukan  sosialisasi  pentingnya menjaga lingkungan di Desa Batukuda, Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Sabtu, (15/01/2022).

Kegiatan KKN Universitas Diponegoro dengan melakukan sosialisasi peduli lingkungan tersebut mengandeng sejumlah oraganisasi setempat seperti Ketua Pemuda Desa Batukuda dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) serta Kades Desa Batukuda.

Menurut mahasiswa KKN Universitas Diponegoro, Ihsan mengatakan bahwa kegiatan tesebut dilakukan sebagai upaya untuk menyadarkan masyarakat Desa Batukuda dalam melestarikan lingkungan dan mencegah pencemaran. hal ini menjadi kegiatan yang positif karena awalnya masyarakat Desa Batukuda banyak yang kurang berpartisipasi saat melakukan bersih-bersih di lingkungan sekitar dikarenakan lelah setealh bertani atau mempunyai kesibukan lain, bahkan membuang sampah masih sembarang tempat.

Potret Masyarakat Desa Batukuda sedang Bertani

“Kegiatan ini sengaja dibuat oleh pihak P2KKN untuk manfaat bersama, dan menjaga kelestarian ekosistem di wilayah Desa Batukuda mencegah terjadinya pencemaran lingkungan,” ungkap Ihsan. Mahasiswa Universitas Diponegoro Fakultas Kesehatan Masyarakat tersebut menambahkan bahwa, selain menjaga kelestarian lingkungan, sosilaisasi juga berfungsi sebagai bentuk penyadaran masyarakat sehingga masyarakt lebih peduli kepada lingkungan, akan  muncul gerakan masyarakat secara suka rela seperti gotong royong yang telah di jadwalkan seminggu sekali di Desa Batukuda.

Kepala Desa Batukuda Memberikan Sambutan Tentang Kelestarian Lingkungan

Sementara itu, Roni selaku Ketua Pemuda Desa Batukuda menyampaikan bahwa daerah Desa Batukuda ini seringkali mengalami longsor maupun banjir dan tidak hanya satu titik saja. Dengan adanya kegiatan sosialisasi bersama Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro menjadi suatu gebrakan yang perlu didukung berbagi pihak dan harus dilanjutkan.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro yang sudah mau menjaga kelestarian Desa Batukuda dan berharap masyarakat untuk ikut serta dalam menjaga kelestarian lingkungan sekitar,” tutur Roni pada Minggu, (16/01/2022).

Sedangkan Kades Desa Batukuda, Sabit mengatakan dalam sambutannya bahwa kegiatan dilakukan untuk mengembalikan ekosistem terutama di kawasan Desa Batukuda yang dulu terkenal asri sekarang banyak sampah berserakan. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang di lakukan oleh Mahasiswa Universitas Diponegoro sebagai bentuk kecintaannya terhadap lingkungan dan ekosistem disekitarnya,” tutur Sabit pada Sabtu, (15/01/2022).

Kegiatan sosialisasi peduli lingkungan di lakukan di setiap RT Desa Batukuda, jika kondisi cuaca kurang bagus, maka Mahasiswa KKN UNDIP Tim 1 Tahun 2021/2022 tersebut akan mensosialisasikan materi peduli lingkungan di setiap rumah warga dan mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam kegiatan gotong royong yang telah dibuat oleh Kepala Desa Batukuda setiap seminggu sekali. Akhirnya masyarakat mau mengikuti kegiatan bersih-bersih tersebut. Untuk masalah sampah, Mahasiswa KKN UNDIP melakukan koordinasi dengan Kades Desa Batukuda untuk pengadaan tempat sampah dan penempatannya di setiap titik Desa Batukuda dan Mahasiswa tersebut menyarankan agar di kenakan sanksi jika ada masyarakat yang membuang sampah tidak pada tempatnya dan itu di setujui oleh Kepala Desa Batukuda.

Masyarakat Desa Batukuda Mengikuti Gotong Royong Bebersih Desa
Mahasiswa KKN UNDIP Melakukan Koordinasi pembuatan Tempat Sampah aparat Desa Batukuda

Kades Desa Batukuda berharap sosialisasi ini dapat menggerakkan hati masyarakat dan turut serta dalam menjaga lingkungan serta memiliki rasa kepedulian terhadap lingkungan sekitar dan secara berlanjut akan dipantau oleh aparat Desa Batukuda.

Penulis : Ihsan Fahroji ( Gizi Kesehatan Masyarakat/FKM2018 )

DPL : Karnoto, S.T., M.T

The Zalo PC 

kinemaster download forpc  kinemaster para pc

mx player for pc