Kasus Covid-19 Varian Omicron Meningkat, Mahasiswa KKN Tim 1 UNDIP Tahun 2021/2022 Melakukan Sosialisasi Penerapan Protokol Kesehatan dan Bahaya Varian Omicron Serta Melakukan Pembagian Masker Secara Gratis Untuk Warga Kelurahan Penggaron Kidul

Sosialisasi dan Pembagian Masker Untuk Masyarakat Kelurahan Penggaron Kidul

Semarang (09/02)- Kasus Covid-19 dengan Varian Omicron mengalami peningkatan di Indonesia, dan salah satunya di Kota Semarang. Hal tersebut disebabkan oleh penyebaran Varian Omicron yang lebih cepat dibandingkan varian-varian sebelumnya. Gejala yang dialami juga cenderung ringan seperti flu, batuk, radang tenggorokan, dan demam. Namun, varian ini tidak dapat dianggap remeh karena jika masyarakat tidak menaati protokol kesehatan yang baik, maka bukan tidak mungkin terjadi gelombang Covid-19 selanjutnya di Indonesia.

Berkaitan dengan peningkatan dan pelonjakan Varian Omicron di Semarang, Mahasiswa KKN UNDIP TIM 1 2021/2022 yang berlokasi pada Kelurahan Penggaron Kidul berupaya melakukan aksi nyata kepada masyarakat untuk mencegah masyarakat dari penyebaran Varian Omicron. Hal yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN ini adalah dengan melakukan sosialisasi terkait protokol kesehatan dan terkait Varian Omicron serta pembagian masker secara gratis kepada masyarakat. Harapannya upaya ini dapat menyadarkan masyarakat terkait pentingnya protokol kesehatan di masa pandemi ini dan juga dapat mencegah serta mengurangi kasus positif Covid-19 di Kelurahan Penggaron Kidul.

Sosialisasi dilakukan dengan cara terjun langsung kepada masyarakat di Kelurahan Penggaron Kidul, utamanya di daerah dengan keramaian seperti jalan, sekolah, masjid, dan warung makan. Sosialisasi dilakukan dengan menjelaskan bahaya varian baru yaitu Omicron dan dilanjutkan dengan pembagian masker gratis. Sosialisasi ini dilaksanakan untuk anak kecil hingga orang tua.

Sosialisasi dan Pembagian Masker di Daerah Keramaian

Dengan dilakukannya kegiatan tersebut, harapannya Mahasiswa KKN dapat berperan dan bermanfaat bagi penyelesaian masalah yang terjadi di kelurahan tersebut. Selain itu, harapannya program sosialisasi dan pembagian masker yang dilakukan dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar dan kembali menyadarkan masyarakat bahwa perjuangan kita bersama dalam melawan Covid-19 belum usai.


Penulis: Rusdiaro Fadhil Zulafa (Perencanaan Wilayah dan Kota)

Lokasi KKN: Kelurahan Penggaron Kidul, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang

Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. Ir. Baginda Iskandar Moeda T., M.Si