Pentingnya Mengetahui Perbedaan Susu yang Masih Layak dan tidak Layak Konsumsi, Mahasiswi KKN Tim I Undip mensosialisasikan kepada ibu-ibu PKK dan FKK di Kelurahan Lamper Lor

Semarang Selatan (9/02/2022), mahasiswa KKN Tim I Universitas Diponegoro melaksanakan kegiatan sosialisasi dalam memilih serta memilah susu yang layak dan tidak layak konsumsi. Masa pandemi belum benar-benar berakhir, susu biasanya dikonsumsi oleh masyarakat mulai dari kalangan anak-anak hingga lansia dengan tujuan untuk meningkatkan imun tubuh. Oleh karena itu dengan tingginya konsumsi susu masyarakat saat ini, maka masyarakat pun harus mengetahui susu yang layak dan tidak layak konsumsi serta susu yang juga dipalsukan.

Cara memilih susu yang masih layak dan tidak layak konsumsi pada susu dalam kemasan adalah dengan melihat tanggal kadaluarsanya, kemudian melihat warna, tekstur, bau serta rasa yang dihasilkan oleh susu tersebut. Susu yang masih layak konsumsi adalah susu yang berwarna putih kekuningan, tidak berbau serta teksturnya tidak terlalu encer ataupun kental, sedangkan susu yang sudah tidak layak konsumsi maka akan berubah warna dari warna putih menjadi warna kuning, merah, biru dan coklat tergantung pada bakteri yang mengkontaminasi susu tersebut, lalu pada cairan susu tersebut terdapat lendir, buih atau busa dan terdapat gumpalan-gumpalan serta baunya yang tidak sedap seperti bau asam ataupun busuk. Selain hal tersebut yang perlu diperhatikan adalah susu yang dipalsukan dengan ditambah air ataupun santan kedalalam cairan susu murni.  Biasanya susu yang dicampur air memiliki warna putih yang cenderung bening, encer, tidak berbau serta rasanya hambar, sedangkan pada susu yang ditambahkan santan biasanya berwarna putih pekat, lebih kental dari susu biasanya serta terdapat bau dan rasa santan ataupun kelapa didalamnya. Sosialisasi ini ditujukan agar masyarakat Lamper Lor dapat memilih dan memilah susu yang layak konsumsi baik untuk diri sendiri maupun keluarga sehingga tidak ada manfaat yang terbuang dari susu tersebut.

Penulis : Vivi Novika Br Surbakti

DPL : Ir. Bambang Sulistiyanto, M Agr. Sc., Ph. D., I. P. U.