KKN UNDIP Menghidupkan Kembali Perpustakaan Mini Taman Lansia Rw 9 Kelurahan Gajahmungkur

Semarang (9/2) – Sejak dimulainya kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) tanggal 5 Januari 2022, Mahasiswa KKN UNDIP  melaksanakan kegiatan.Salah satu program kerja yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN UNDIP  yang telah disetujui oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Desyta  Ulfina ST,.MT. yaitu ” Merenovasi perpustakaan mini untuk Anak-Anak Paud atau TK sebagai media pembelajaran yang efektif di Taman Lansia di RW 9 Kelurahan Gajahmungkur.”. Program kerja ini dilaksanakan dengan melakukan pengumpulan donasi buku sejak 31 Januari hingga 7 Februari. Jumlah Buku yang terkumpul dan telah di serahkan kepada perpustakaan adalah sebanyak 35 buku, mulai dari novel remaja sampai buku pelajaran sekolah

            Kegiatan program kerja ini dilaksanakan pada KKN hari ke-34 yakni Selasa (8/2/2022). Sebagai bentuk implementasi langsung kepada perpustakaan yang ada di Taman Lansia, Mahasiswa KKN UNDIP  melaksanakan upaya menghidupkan kembali Perpustakaan Mini, selain dengan menambahkan koleksi buku yang ada di perpustakaan sekaligus memberikan cap stempel kepemilikan buku, juga membuat buku tamu kunjungan harian, buku peminjaman serta buku pengembalian dan juga buku denda untuk mempermudah proses administrasi.

            Mahasiswa KKN UNDIP  juga melakukan beberapa kegiatan seperti membersihkan serta merapikan buku-buku yang ada di perpustakaan. Selain itu, kegiatan lainnya adalah memasang poster di dalam dan luar ruangan perpustakaan, seperti poster tata tertib perpustakaan, poster tata cara peminjaman dan pengembalian buku, serta poster minat baca.

            Kegiatan program kerja ini dilaksanakan dengan harapan anak-anak TK dan Paud khususnya anak kecil menjadi tertarik berkunjung ke perpustakaan mini tersebut untuk membaca buku atau sekedar berdiskusi santai. Hal ini sangat penting, seperti kata pepatah “Buku adalah Jendela Dunia”, maka dengan membaca buku kita melihat isi dunia. Sudah menjadi tugas kita semua untuk menggerakan masyarakat yang gemar membaca, mari matikan televisi dan mulai membaca buku!

Penulis : Zano Akbar F

DPL : Desyta Ulfiana ST.,MT.