MAHASISWA KKN TIM I UNIVERSITAS DIPONEGORO AJAK PARA IBU RUMAH TANGGA MANFAATKAN LIMBAH CANGKANG TELUR MENJADI PUPUK ORGANIK

Whats-App-Image-2022-02-10-at-1-44-36-PM-2

Semarang (06/02/2022) – Telur ayam merupakan salah satu produk hasil peternakan yang mudah untuk ditemui. Telur ayam sering kali menjadi salah satu bahan makanan yang wajib ada di rumah. Dari semua jenis telur yang ada, telur ayam merupakan jenis telur yang banyak dipilih karena harganya yang cukup terjangkau. Namun, telur tidak hanya dimanfaatkan sebagai bahan pangan. Bagian – bagian dari telur ternyata sangat serbaguna, seperti cangkang telur yang dpat diolah menjadi berbagai macam produk salah satunya pupuk organik. Kebanyakan dari masyarakat tidak mengetahui cara mengolah limbah cangkang telur menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat. Sama halnya dengan di Kelurahan Plombokan, limbah cangkang telur dibuang begitu saja. Padahal limbah cangkang telur dapat dimanfaatkan dengan optimal menjadi pupuk organik yang berfungsi mempersubur tanaman.

            Pembuatan pupuk organik sendiri hanya membutuhkan bahan cangkang telur saja yang sudah dicuci sampai bersih dan dikeringkan, kemudian dihaluskan hingga menyerupai tepung lalu dicampur dengan air yang akan disiramkan ke tanaman. Sebanyak 40% kandungan dari cangkang telur merupakan kalsium, kandungan kalsium pada cangkang telur dapat dimanfaatkan oleh tanaman sebagai sumber nutrisi. Pemberian pupuk cangkang telur dapat membantu dalam memenuhi unsur fosfor dan unsur kalsium dalam tanah. Pemberian pupuk tepung cangkang telur juga memiliki pengaruh yang sangat nyata terhadap panjang tanaman, jumlah daun dan umur mulai berbunga. Pupuk cangkang telur ini dapat dikombinasikan dengan pupuk lainnya seperti pupuk kompos sehingga pertumbuhan tanaman akan lebih cepat. Kegiatan sosialisasi dilakukan melalui video yang di unggah di media youtube dalam bentuk cara pengolahan cangkang telur menjadi pupuk organik.

Penulis : Agrippina Severin Jodya, Mahasiswa Fakultas Peternakan dan Pertanian, KKN Universitas Diponegoro Tim I 2022 Kelurahan Plombokan, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang.

DPL    : Dr. Drs. Suroto, M.Pd