TIM KKN UNDIP Memberikan Edukasi Mengenai Dunia Kelautan Kepada Siswa Sekolah Dasar di Pedalangan Melalui Media Poster yang Menghibur dan Mendidik.

Semarang, (11/2/2022). Letak geografis Kelurahan Pedalangan, Banyumanik, kota Semarang, yang berada di dataran tinggi membuat masyarakat sekitar khususnya anak-anak kurang mengetahui lingkungan laut. Padahal kota Semarang sendiri memiliki letak geografis di antara dataran tinggi dan juga lautan. Anak-anak sendiri pada dasarnya memilki rasa keingintahuan yang besar akan hal-hal yang menarik. Terlebih lagi dengan memberikan infografis mengenai dunia kelautan kepada anak-anak Sekolah Dasar dapat memberi pengetahuan yang lebih beragam dan bermanfaat untuk ilmu pengetahuannya sendiri. Pengenalan materi kepada siswa-siswi Sekolah Dasar meliputi materi – materi seperti pengenalan kondisi wilayah lautan di Indonesia, flora dan fauna yang berhabitat di laut, serta pembatasan penggunaan plastik untuk menjaga wilayah laut. Pada tanggal 28 Januari 2022 hari Jumat, Tim KKN UNDIP di wilayah Pedalangan memberikan materi poster tentang dunia kelautan di Sekolah Dasar 02 Pedalangan kepada salah satu perwakilan guru di sekolah tersebut. Hal itu disambut baik oleh pihak sekolah mengenai pemberian poster tersebut dan diharapkan siswa dan siswi Sekolah Dasar 02 Pedalangan mendapatkan ilmu yang diberikan dan dapat lebih peka terhadap lingkungan laut.

Penulis : Richardus Ade Satria Aliandu (Oseanografi- Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan)

DPL : Nissa Kusariana, S.KM., M.Si.