“Mahasiswa KKN UNDIP Sosialisasikan Bahaya dan Manfaat Narkoba pada Karang Taruna di Kelurahan Banyumanik”
Semarang (11/02). Narkotika, Psikotropika, dan Bahan aktif lainnya atau biasa dikenal dengan Narkoba merupakan obat atau bahan yang bermanfaat di bidang pengobatan, pelayanan kesehatan, dan pengembangan ilmu pengetahuan, dan pada sisi lain dapat menimbulkan ketergantungan yang sangat merugikan apabila dipergunakan tanpa pengendalian, pengawasan yang ketat dan seksama. Zat – zat narkotika yang semula ditujukkan untuk kepentingan pengobatan, namun dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, jenis – jenis narkotika dapat diolah sedemikian banyak serta dapat disalahgunakan fungsinya.

Remaja adalah generasi penerus bangsa yang diharapkan dapat membawa perubahan di masa depan dengan kualitas yang lebih baik.sejumlah ahli menyatakan bahwa pada saat ini penggunaan dan penyalahgunaan obat dan zat adiktif merupakan suatu bagian penting dalam kehidupan sebagian besar remaja, hal ini tidak hanya berdampak pada kesehatan mereka tetapi juga berimplikasi pada berbagai perilaku berisiko dan anti-sosial, seperti tindak kejahatan, kekerasan, dan seks bebas.

Karang Taruna di Kelurahan Banyumanik adalah sasaran dari program kerja kami, yaitu dengan melakukan sosialisasi melalui daring (online) dan menggunakan platform Zoom Meetings. Materi yang kami sampaikan tidak hanya hal negatif dari narkoba saja, namun hal positif juga disampaikan agar para pemuda lebih mengerti. Hal tersebut meliputi sejarah dari narkoba, jenis-jenis narkoba, dampak akibat penyalahgunaan narkoba, dan manfaat dari narkoba itu sendiri. Dari penyampaian materi ini diharapkan pemuda Karang Taruna dapat mengerti sisi positif dan sisi negatif dari narkoba. Setelah dilaksanakan sosialisasi, kami juga membuat poster tentang bahaya narkoba dan manfaat narkoba yang ditempelkan pada papan pengumuman di RW 03 dan Kelurahan Banyumanik.
Penulis : Shafira Rahma Okta Witriyoga
Prodi / Fakultas : Teknik Sipil / Teknik
DPL : Asri Nurdiana, S.T., M.T.
#KKNTIMIUNDIP2022
#UNDIP
#P2KKN
#LPPMUNDIP
#KKNUNDIP2022