Mengejutkan!! UMKM ini Sekelas Starbucks karena Ulah Mahasiswa

Semarang (08/02) – Sejak 5 Januari hingga 15 Februari 2022 Universitas Diponegoro telah menggelar kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Inisiasi yang mengusung tema Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi COVID-19 Berbasis pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Pada pelaksanaannya, KKN kali ini kembali dilakukan penerjunan secara langsung ke desa-desa binaan tentunya dengan protokol kesehatan yang sesuai setelah beberapa penerjunan sebelumnya terkendala COVID-19.

Seperti yang kita ketahui, dampak COVID-19 merambah ke berbagai aspek, tak terkecuali perekonomian masyarakat. Pada masa pandemi, hampir seluruh kegiatan masyarakat dibatasi sehingga saat ini perlu adanya pemulihan ekonomi secara berkala. Hal itulah yang mendorong Universitas Diponegoro untuk ikut membantu pemerintah melalui pengabdian masyarakat dalam bentuk KKN Tematik ini.

Salah satunya adalah penerjunan di Dusun Indrokilo, Desa Lerep, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang. Para mahasiswa mengupayakan pemulihan ekonomi memanfaatkan potensi di dusun tersebut, utamanya yaitu kopi.

Produk-produk kopi ini dimaksimalkan nilai jualnya oleh mahasiswa yaitu dengan cara memberikan inovasi pada kemasannya. Kemasan ini berbentuk cup atau gelas yang mana di dalamnya terdapat masing-masing satu sachet kopi dan gula dengan takaran sekali minum. Hal ini terbilang praktis untuk konsumen dan nantinya akan diperjual-belikan di marketplace online. Dengan kemasan produk kopi yang inovatif serta target pasar yang tepat dan luas, maka nilai jual kopi ini sendiri bisa meningkat hingga lebih dari dua kali lipat.

Penulis : Anggi Pratama Hegayanto

Dosen Pembimbing : Amni Zarkasyi Rahman, S.A.P., M.Si.