Wujudkan Zero Waste, Mahasiswa KKN Undip Sosialisasikan Pemanfaatan Minyak Jelantah

Wonosobo (11/02/2022) Sebagai upaya pengendalian pencemaran air dan lingkungan untuk mewujudkan zero waste, Caca Mustofa, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro (Undip) melakukan sosialisasi limbah minyak goreng (jelantah) menjadi produk baru yang berguna.
Hal tersebut diperuntukan demi tercapainya Sustainable Development Goals (SDG’s) atau pembangunan berkelanjutan pada poin 12 yakno Responsible Consumption and Production. Program ini bertujuan untuk mengurangi limbah rumah tangga khususnya limbah minyak goreng (minyak jelantah) yang kerap kali terbuang ke selokan maupun ke sungai langsung yang dapat menyebabkan pencemaran lingkungan khususnya perairan.
Minyak jelantah merupakan minyak bekas yang digunakan untuk menggoreng. Minyak jelantah yang dipanaskan berulang kali pada suhu tinggi akan mengalami proses perubahan fisik dan kimia lebih cepat sehingga kandungan minyak menjadi rusak. Konsumsi minyak jelantah yang rusak akan menimbulkan risiko gangguan kesehatan.
Minyak yang dipanaskan berulang kali pada suhu tinggi dapat menghasilkan asam lemak jenuh yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, seperti: Hipertensi (tekanan darah tinggi), obesitas (kegemukan), PJK (Penyakit Jantung Koroner), stroke, bahkan Kanker.

Program ini dilaksanakan melalui penyampaian materi kepada Ibu-ibu PKK RT 13 Dusun Garung Desa Butuh Kecamatan Kalikajar Wonosobo. Materi berisi “Pemanfaatan Minyak Goreng Bekas Menjadi Produk Lebih Berguna” kemudian dicetak dalam bentuk booklet dan dibagikan kepada Ibu-ibu peserta sosialisasi. Setelah kegiatan selesai juga diberikan materi booklet dalam bentuk softfile melalui Whatsapp Group Ibu-ibu PKK RT 13 Dawis 03.
Antusiasme Ibu-ibu cukup tinggi selama mengikuti sosialisasi ini. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat menambah pengetahuan bagi masyarakat serta masyarakat menjadi lebih kreatif untuk memanfaatkan limbah yang ada di sekitarnya. Selain itu, diharapkan masyarakat sadar akan pentingnya menjaga lingkungan untuk masa depan yang lebih baik.
Penulis : Caca Mustofa
Dosen Pembimbing Lapangan: Setya Budi Muhammad Abduh, S.Pt., M.Sc., Ph.D.
Lokasi: Desa Butuh, Kecamatan Kalikajar, Kabupaten Wonosobo
#KKNTimIUNDIP2022 #UNDIP #P2KKN #LPPMUNDIP #KKNUNDIP2022 #PotensiDesa