Kampanyekan Peduli Lingkungan Mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro Mengadakan Edukasi di wilayah Kelurahan Kembangarum

Sosialisasi dengan Tim Penggerak PKK RW 7 Kelurahan Kembangarum

Dalam rangka Meningkatkan rasa kepedulian masyarakat RW 7 Kelurahan Kembangarum terhadap lingkungan, Mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro melakukan Edukasi mengenai pentingnya kepedulian terhadap lingkungan dengan penerapan  3R (Reduce, Reuse,Recycle) yang bertujuan untuk mendukung pengelolaan sampah yang berkelanjutan melalui edukasi menggunakan Poster di lingkungan wilayah RW 7 Kelurahan Kembangarum dan sosialisasi kepada perwakilan Tim Penggerak PKK RW 7 Kelurahan Kembangarum.

Pemasangan Poster di RT 6, RW 7 Kelurahan Kembangarum
Pemasangan Poster di RT 7, RW 7 Kelurahan Kembangarum

Dengan edukasi Program Pentingnya Kepedulian terhadap Lingkungan dengan Penerapan  3R (Reduce, Reuse,Recycle) yang dilakukan Maasiswa KKN Tim 1 Undip ini diharapkan warga Kelurahan Kembangarum mendapatkan pengetahuan mengenai pentingnya menjaga lingkungan sekitar pengetahuan dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan yaitu membuang sampah pada tempatnya, meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pengelolaan sampah yang baik dan benar, meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan dan mendapatkan informasi yang menyeluruh mengenai persoalan dan pengelolaan sampah berbasis 3R (Reduce, Reuse, Recycle).

Penulis : Naufal Farras Abhista Wibowo
DPL : dr. Rani Tiyas Budiyanti, M.H
Lokasi : Kelurahan Kembangarum, Kota Semarang