Mahasiswa KKN TIM 1 Undip melakukan digitalisasi kepada UMKM dengan metode pembayaran QRIS

Di era digitalisasi saat ini, masyarakat dituntut untuk beradaptasi dengan teknologi yang ada, termasuk untuk para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Salah satu digitalisasi yang kini marak dikembangkan adalah dengan menambah metode pembayaran terbaru melalui Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). QRIS adalah standarisasi QR Code pembayaran yang ditetapkan oleh Bank Indonesia untuk memfasilitasi pembayaran di seluruh Indonesia. Hal ini tentunya akan menguntungkan UMKM agar dapat berdaptasi dan bersaing di era digital seperti ini. 

Dengan menggunakan QRIS, akan mempermudah transaksi pembayaran karena tentunya lebih cepat dan mudah bagi para konsumen dalam melakukan transaksi. Di era digital seperti ini juga, banyak konsumen yang jarang membawa uang cash, tentunya dengan adanya QRIS pembayaran lebih mudah menggunakan dompet digital. Dengan QRIS juga, UMKM lebih mudah mencegah terjadinya transaksi dengan uang palsu yang kini masih marak terjadi. Dengan pembayaran non tunai, akan lebih gampang mencatat pemasukan dan tidak perlu repot menghitung uang terlebih dahulu. Tentu saja, dengan adanya QRIS akan mempermudah segala transaksi baik bagi UMKM maupun bagi konsumen. 

Penulis : Elisa Ardiani (S1-Ekonomi)
DPL : Asri Nurdiana, S.T., M.T.