Cegah naiknya angka DBD, Mahasiswa UNDIP melaksanakan kegiatan PJN di kelurahan Muktiharjo Lor

Semarang (22/7). Mahasiswa KKN tim II Undip 2022 telah melakukan kegiatan Pemberantasan Jentik Nyamuk (PJN) di kelurahan Muktiharjo Lor. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pencegahan kejadian penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang mulai meningkat akhir-akhir ini. Selain itu kegiatan ini juga merupakan agenda rutin mingguan dari kelurahan Muktiharjo Lor.
Kegiatan PJN dilakukan pada pagi hari dimulai pukul 08.00 dengan dibuka dengan apel singkat oleh Ibu ketua FKK dan RT setempat. Mahasiswa dan Ibu-ibu kader FKK tiap RT kemudian dibagi ke seluruh RT yang ada di wilayah RW3 kelurahan Muktiharjo Lor. Tiap tim bertugas untuk mengecek dan menilai apakah dalam rumah warga terdapat pembiakan jentik nyamuk ataupun tidak. Jika ditemukan adanya jentik nyamuk maka dilakukan sosialisasi dan edukasi kepada warga tersebut.
Dari keseluruhan rumah warga yang dikunjungi dan dilakukan pemeriksaan jentik nyamuk didapati sebagian besar sudah bebas dari jentik nyamuk, hanya ada beberapa rumah saja yang ditemukan jentik nyamuk namun dalam jumlah yang tergolong sedikit.
Selain itu mahasiswa juga melakukan kegiatan kampanye dengan membagikan poster PJN yang ditempelkan pada setiap rumah dengan tujuan untuk menjadi pegangan warga dalam melakukan PJN secara mandiri tanpa harus menunggu jadwal kegiatan PJN rutin dari kelurahan.

Penulis : Abdurrahman Nur Rasyid
Dosen Pembimbing : Dr. Dra. Wilis Ari setyati, M.Si.
Lokasi : Kel. Muktiharjo Lor , Kec. Genuk, Kota Semarang, Jawa Tengah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *