SEBAGAI INOVASI BARU! MAHASISWA KKN UNDIP KENALKAN BUDIDAYA SAYUR CEPAT PANEN “MICROGREENS” KEPADA IBU-IBU PKK DI DESA KRANDEGAN


Foto bersama peserta

Purworejo (22/07/2022) – Mahasiswa Universitas Diponegoro melaksanakan program kerja monodisiplin “pengenalan microgreens kepada ibu-ibu PKK Desa Krandegan sebagai sayuran cepat panen” di Desa Krandegan, Kec. Bayan, Kab. Purworejo, Jawa Tengah.

Microgreens merupakan tanaman yang dipanen saat berumur 7-14 hari. Tanaman microgreens sudah banyak dibudidayakan dan dimanfaatkan untuk bahan pangan dan pakan oleh orang-orang diluar negeri. Sebagai bahan pangan, microgreens dapat dimanfaatkan untuk garnish/penghias makanan serta dikonsumsi sebagai salad dan jus. Namun, di Indonesia belum banyak yang mengenal dan mengetahui tentang tanaman microgreens apalagi memanfaatkannya. Hanya segelintir orang yang sudah mengetahui tanaman tersebut.


microgreens kangkung

Di Desa Krandegan sendiri, masyarakatnya belum mengetahui tentang microgreens dan kata “microgreens” masih terdengar asing bagi mereka. Oleh karena itu, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro tahun 2022 mengenalkan tentang microgreens kepada ibu-ibu PKK di Desa Krandegan. Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat mengenal microgreens dan memanfaatkannya untuk menarik minat anak-anak mereka untuk memakan sayuran karena memiliki bentuk yang menarik, serta menjadi inovasi baru bagi yang memiliki usaha di bidang makanan dengan menggunakan microgreens sebagai salad dan garnish makanan.


Penyampaian materi

Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Desa Krandegan bersama dengan kegiatan rutin PKK Desa Krandegan. Kegiatan dilaksanakan dengan pemaparan materi mengenai microgreens dengan menunjukkan hasil microgreens yang siap panen yang telah dibuat oleh mahasiswa untuk lebih menarik minat ibu-ibu PKK tentang microgreens.


Simulasi pembuatan microgreens

Kegiatan dilanjutkan dengan simulasi pembuatan microgreens oleh ibu-ibu PKK dengan didampingi oleh mahasiswa. Di akhir sesi, mahasiswa memberikan bingkisan benih dengan harapan ibu-ibu akan mencoba menanam microgreens di rumah masing masing.

Kegiatan berjalan dengan lancar dengan antusiasme peserta yang cukup tinggi. Dengan adanya program ini diharapkan masyarakat Desa Krandegan mengenal, membudidayakan, dan memanfaatkan microgreens untuk meningkatkan pola hidup sehat.

Penulis : Rohmatul Syaibani (Agroekoteknologi – Fakultas peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro)
Dosen Pembimbing Lapangan : Arifa Rachma Febriyani, S.I.Kom., M.I.Kom.