GINI LOH CARA PENYIMPANAN PRODUK IKAN AGAR TETAP SEGAR! MAHASISWA PERIKANAN TANGKAP SIAP MEMBERI INFORMASI MENGENAI PENYIMPANAN PRODUK IKAN DENGAN TEKNIK PEMBEKUAN UNTUK PEMBUATAN DIMSUM IKAN
Malaka Jaya (04/08) – Tahukah kalian bahwa ikan jika ikan tidak disimpan dengan benar bisa bahaya untuk dikonsumsi loh! Maka dari itu produk ikan harus disimpan menggunakan teknik penyimpanan yang benar salah satunya yaitu dengan cara pembekuan. Pembekuan merupakan proses mengawetkan produk pangan dengan cara mengubah hampir seluruh kandungan air yang terkandung menjadi es. Pembekuan yang baik yaitu menggunakan suhu -12 hingga – 24°C.
Melihat potensi Indonesia sebagai wilayah dengan laut yang luas dan banyak potensi maritim, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro tergerak untuk memperkenalkan dan memanfaatkan ikan sebagai peluang usaha ke pemilik UMKM. Ikan yang telah dibekukan tentunya memiliki jangka konsumsi yang lebih panjang, oleh karena itu produk ikan beku ini dapat dimanfaatkan oleh pemilik UMKM. Setelah mengamati trend dan menyesuaikan dengan kondisi saat ini, didapatkan bahwa produk dimsum merupakan salah satu bentuk olahan ikan yang cocok untuk pemilik UMKM. Saat ini, dimsum merupakan makanan yang digemari oleh semua kalangan, sehingga cocok untuk dijadikan peluang bisnis. Isian dimsum sangat beragam, salah satunya yaitu ikan yang telah dihaluskan.
Untuk memperkenalkan cara baru mengolah ikan, mahasiswa KKN menilai bahwa pembagian tips memilih ikan segar, teknik penyimpanan produk ikan hingga resep dimsum ikan serta contoh produk dimsum ikan merupakan cara yang efektif. Dengan cara ini, pemilik UMKM dapat langsung mencoba rasa produk olahan ikan tersebut dan membuatnya sendiri dengan resep yang diberikan. Sebelum membagikan, quality testing juga sudah dilaksanakan untuk menjamin rasa dan kualitas produk.
Pembagian produk dan resep dilakukan pada Jumat (29/07) kepada pemilik UMKM. Respon yang diberikan positif, para pemilik usaha juga tampak tertarik dengan contoh produk yang diberikan. Kedepannya, diharapkan pemilik UMKM dapat memanfaatkan peluang bisnis tersebut dan mencoba mempraktekkan resep yang telah diberikan.
DPL: Yayuk Astuti, S.Si., Ph.D.
Lokasi: Kelurahan Malaka Jaya, Kecamatan Duren Sawit, Kota Jakarta Timur
Mahasiswa: Nada Alifia Zahra Fitriansyah
Fakultas: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan