UMKM JAYA, JOMBOR KAYA

Penyelenggaraan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) saat ini menjadi terobosan bisnis yang diyakini mampu mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia. Aktivitas bisnis melalui usaha mikro ini pun mulai dikembangkan oleh Kecamatan Tuntang, salah satunya Desa Jombor. Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Tim 1 KKN Undip 2016, Desa Jombor memiliki potensi UMKM yang cukup menjanjikan. Potensi UMKM meliputi produksi aneka roti, keripik tempe, telur asin, dan produk krim kecantikan. Akan tetapi produk-produk UMKM tersebut belum luas cakupan pemasarannya dikarenakan terkendala beberapa hal. Oleh sebab itu, Tim KKN Undip menyelenggarakan Pemberdayaan UMKM untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan kualitas produk.
Kegiatan tersebut dilakukan pada Sabtu, 23 Januari 2016 dengan sasaran pemilik UMKM di Dusun Ngelosari, Desa Jombor. Pemberdayaan yang dilakukan oleh Tim KKN Desa Jombor meliputi edukasi Perijinan Industri Rumah Tangga (P-IRT), labeling dan pengemasan, serta sosialisasi cara pemasaran produk. Ibu Nikmah, selaku Pembina UMKM Dusun Ngelosari, berharap agar kegiatan ini mampu mendorong perkembangan usaha mikro binaannya.

Picture16