Hoaks merusak merajalela,mahasiswa KKN Undip berikan edukasi Hoaks

Tawangsari,Semarang(11/7).Seiring pesatnya perkembangan media sosial, dunia menghadapi ancaman penyebaran berita palsu dan disinformasi (hoaks). Apalagi, masyarakat masih kesulitan dalam membedakan antara hoaks dan fakta. Berita hoaks seringkali menggunakan judul sensasional yang provokatif, misalnya dengan langsung menudingkan jari ke pihak tertentu dan sayangnya masih banyak orang yang percaya hoaks.Hoaks merupakan berita bohong yang sering dijumpai di platform sosial media terutama di grup WA keluarga.Banyak orang terkecoh dengan judul sebuah berita yang terkadang belum tentu validitasnya.Hoaks juga masih menjadi salah satu persoalan publik yang tak kunjung selesai.Berita hoaks lama selesai muncul lagi berita hoaks yang baru.

20220812-024109

Ujar bu Yani “apa itu hoaks?” .Ternyata sebagian masyarakat masih tidak tahu apa itu hoaks,bahkan masih saja ada masyarakat yang mudah terkena penipuan dan percaya hoaks.Dalam hal ini,mahasiswa KKN Tim II Undip Tahun 2022 ini mengadakan sosialisasi serta edukasi kepada ibu-ibu PKK RW 01 Tawangsari untuk mengajak masyarakat serta membantu masyarakat memberantas hoaks.

“Bijak sosial media(melawan hoax)”.Itulah judul yang digunakan sebagai bentuk program edukasi singkat mengenai apa itu hoaks,bagaimana cara menghindari hoaks,apa yang harus dilakukan apabila ada berita hoaks,dan bagaimana undang-undang yang menjerat pelaku hoaks.Antusiasme masyarakat khususnya ibu-ibu PKK RW 01 sangat baik,bahkan ada beberapa yang merasakan manfaat dari edukasi tersebut. Dari program kegiatan sosialisasi ini, tujuannya agar seluruh warga sekitar RW 01 Kelurahan Tawangsari,Semarang bisa lebih sadar untuk menanggapi hoaks dan bijak dalam menggunakan sosial media.

Penulis :Alfirdania Saphira
DPL :Rosa Amalia,S.Pi,M.Si.
Lokasi :Kelurahan Tawangsari,Semarang