MUDAHNYA PENGAJUAN PERIZINAN OSS RBA BAGI UMKM!! MAHASISWA KKN UNDIP MELAKUKAN SOSIALISASI DAN PENDAMPINGAN PERIZINAN OSS RBA DI KELURAHAN TLOGOMULYO
Tlogomulyo (29/07). Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tim II Universitas Diponegoro, Reinaldi Haganta sebayang (FH) dalam kesempatannya menggelar kegiatan pendampingan pengajuan perizinan NIB berbasis resiko bagi UMKM di Kelurahan Tlogomulyo, Kegiatan tersebut meliputi sosialisasi serta pendampingan pengajuan perizinan NIB berbasis OSS RBA bagi UMKM yang belum mendaftarkan usahanya, Maupun UMKM yang sudah memiliki NIB dan izin, tapi belum bermigrasi ke perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik. Jumat (29/07) lalu Kegiatan ini dilakukan dengan mengumpulkan para pelaku umkm di Balai Kelurahan Tlogomulyo.
OSS-RBA atau Online Single Submission Risk-Based Approach (Perizinan Daring Terpadu dengan Pendekatan Perizinan Berbasis Risiko). Izin usaha akan dikeluarkan melalui pendekatan risiko. Pelaku usaha hanya perlu mengurus perizinan sesuai tingkat risiko kegiatan usahanya. Sebagai contoh, kegiatan usaha berisiko rendah hanya memerlukan Nomor Induk Berusaha (NIB), sedangkan kegiatan usaha berisiko tinggi memerlukan NIB sekaligus izin usaha.
Tetapi dibalik kemudahaan pengurusan perizinan berbasis OSS RBA tersebut, masih banyak pelaku UMKM Tlogomulyo yang belum memahami mekanisme pengajuan perizinan OSS RBA.
Dilihat dari permasalahan tersebut, Mahasiswa KKN Tim II Undip melaksanakan program pendampingan perizinan OSS RBA. Program ini memberikan wawasan berupa betapa pentingnya memiliki izin usaha serta bagaimana mekanisme pengajuan izin usaha berbasis OSS RBA. Program ini dimulai dari memberikan penjelasan singkat mengenai apa itu OSS RBA, berbagai fungsi dan manfaat, serta bagaimana tata cara pendaftaran izin usaha melalui mekanisme OSS RBA.
Program ini telah dilaksanakan pada hari jumat, 29 Juli 2022 dengan target sasaran, yaitu masyarakat khususnya pelaku usaha UMKM yang ada di Kelurahan Tlogomulyo, program sosialisasi ini dilaksanakan dengan mengumpulkan peserta yaitu pelaku UMKM yang ada di kelurahan Tlogomulyo secara langsung dan tatap muka dengan tetap memenuhi protokol kesehatan. Selain memberikan sosialisasi, mahasiswa KKN Undip juga memberikan pendampingan dalam pengajuan izin usaha.
Pelaksanaan dari program ini diharapkan dapat membantu bagi pelaku UMKM Kelurahan Tlogomulyo dan semoga dapat menjadi bahan pertimbangan yang baik bagi pelaku UMKM bahwa pengajuan perizinan usaha sangat penting dan juga mudah serta cepat dalam pengajuannya.
Penulis : Reinaldi Haganta Sebayang 11000119120025 FH Undip
DPL: Dr. Rr. Karlina Aprilia Kusumadewi, SE., M.Sc., Ak.
Lokasi KKN : Kelurahan Tlogomulyo, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang