#Hipertensi sembuh dengan Diet Dash? Apakah bisa? Mahasiswa KKN TIM II UNDIP lakukan Sosialisasi Diet Dash untuk Menurunkan Hipertensi di Kelurahan Pakintelan

proker-2

Kota Semarang (10/8/2022) – Hipertensi atau tekanan darah tinggi yaitu dimana tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg dan tekanan darah diastolik ≥ 90 mmHg. Penyebab hipertensi secara garis besar dibedakan pada 2 faktor resiko yaitu faktor yang tidak dapat diubah (non modifiable risk factor) dan faktor yang dapat diubah (modifiable risk factor). Faktor yang dapat diubah seperti gaya hidup (life style) yang tidak baik, misalnya mengonsumsi makanan yang tinggi lemak, merokok, obesitas, alkohol dan stress. Sedangkan untuk faktor yang tidak dapat diubah adalah bertambahnya umur, penuaan, gender atau jenis kelamin, riwayat hipertensi dalam keluarga atau hereditas dan ras atau etnik tertentu.

Berkaitan dengan hal tersebut Jumat, 22 Juli 2022 salah satu mahasiswa KKN Tim II Undip melaksanakan program kerja mengenai pemeriksaan tekanan darah gratis sekaligus penyuluhan cara menurunkan hipertensi dengan Diet Dash kepada Ibu-ibu PKK Kelurahan Pakintelan. Program kerja tersebut berdasarkan survei mahasiswa kepada Ketua FKK dan Ketua Posyandu bahwa rata-rata penyakit yang diderita di Kelurahan Pakintelan tersebut adalah hipertensi dan gula darah tinggi dan belum pernah adanya edukasi mengenai metode Diet Dash tersebut. Kegiatan program kerja tersebut diawali dengan Ibu-ibu PKK melakukan pengecekan tensi darah satu per satu dan dilanjutkan edukasi mengenai metode diet dash. Acara tersebut berjalan lancar dan target sangat antusias untuk bertanya mengenai metode diet dash tersebut.

Whats-App-Image-2022-07-24-at-21-19-35

Diet Dash sendiri merupakan diet yang saat ini terkenal di beberapa negara maju untuk mengurangi hipertensi, dimana diet ini merupakan diet sayuran serta buah yang mengandung banyak serat pangan yaitu 30 gram per hari dan mineral tertentu yaitu kalium, magnesium, serta kalsium sementara asupan garam dibatasi, yaitu hanya sebanyak 3 gram. Selain itu, Diet Dash sendiri memiki aturan sederhana yaitu membatasi konsumsi natrium baik dalam bentuk garam maupun makanan bersodium tinggi seperti makanan dalam kemasan (makanan kalengan) dan makanan cepat saji, membatasi konsumsi daging dan makanan mengandung gula tinggi, mengurangi konsumsi makanan berkolesterol tinggi dan mengandung lemak trans, memperbanyak konsumsi sayuran, buah-buahan, dan olahan susu rendah lemak, mengonsumsi ikan, daging unggas, kacang-kacangan, dan makanan dengan gandum utuh.
Oleh karena itu, diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan program kerja ini dapat membantu masyarakat Kelurahan Pakintelan untuk memulai pola hidup sehat dengan manajemen hipertensi menggunakan metode Diet Dash.

Penulis : Dewi Sulfa Mayasari (Ilmu Keperawatan)
NIM : 22020119140192
Lokasi : Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang
DPL : Ir. Hermin Werdiningsih, M.T