UPDATE! Pemberian Peta Kelurahan Bandarharjo Terbaru oleh Mahasiswa UNDIP

Semarang, 6/7/2022. Kelurahan Bandarharjo merupakan kelurahan dengan total 12 RW yang berada di pesisir Kota Semarang dengan karakteristik penggunaan lahan yang beragam. Di antaranya ada permukiman dan tempat kegiatan, perkebunan, semak belukar, sawah, dan adanya aliran sungai yang cukup besar. Kelurahan Bandarharjo memiliki wilayah yang cukup luas. Dengan adanya peta administrasi Kelurahan Bandarharjo yang terbaru, diharapkan dapat membantu memberikan informasi yang cukup akurat dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

Whats-App-Image-2022-08-10-at-6-04-36-PM

Peta adalah gambaran permukaan bumi yang dilukis atau digambarkan dalam bentuk bidang datar yang diperkecil dengan menggunakan skala tertentu dan ditambahkan dengan simbol tertentu.

Penulis : Muhammad Azka Zahran
Lokasi : Kelurahan Bandarharjo, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang
DPL : dr. Farmaditya Eka Putra, M.Si., Ph.D