Dari Seribu Rupiah menjadi Jutaan! Mahasiswa KKN Undip Menanamkan Budaya Menabung Sejak Dini pada Anak – Anak Kelurahan Purwosari
Kota Semarang (31/07/2022). Menabung sejak dini adalah salah satu langkah untuk mengajarkan literasi keuangan yang tentunya baik diterapkan dari kecil. Hal tersebut bertujuan untuk menanamkan pola hidup hemat dan juga merupakan pembangunan karakteristik untuk tidak menghamburkan uang yang semestinya diterapkan sejak dini. Namun kenyataannya, menabung tidak selalu menjadi kebiasaan yang mudah dilakukan oleh semua orang, meski sudah mengetahui manfaatnya untuk masa depan. Hal ini akan menjadi lebih sulit jika tidak mulai membiasakan diri dengan cara menabung yang benar sejak kecil.
Dari hal tersebut, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro, Desta Verawati Manurung (21) tergerak untuk melakukan penanaman budaya menabung sejak dini pada anak – anak Kelurahan Purwosari. Kegiatan ini diisi dengan penjelasan mengenai pentingnya menabung dan juga cara mengelola keuangannya dengan baik.
Tak hanya sebatas pemaparan materi, pemaparan ini ditutup dengan lomba menghias celengan yang telah diberikan pada masing – masing anak. Tiap anak sangat antusias untuk menjadi pemenang lomba kali ini karena akan mendapat hadiah berupa pengisian celengan yang mereka miliki.
Penulis : Desta Verawati Manurung (12010119120026) Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis
Editor : Zaki Ainul Fadli, S.S., M.Hum. (DPL KKN)