SENAM LANSIA, AGAR TUBUH TETAP SEHAT DAN AKTIF
Wonosari, Siwalan (27/7) – TIM II KKN UNDIP mengadakan program kerja multidisiplin Senam Bugar Lansiadi Desa Wonosari
Senam diikuti oleh para lansia pada hari Kamis, 27 Juli 2017 pukul 09.00. Usai senam para peserta pun mendapatkan penjelasan materi mengenai Lansia secara umum.
Acara senam dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan para lansia yang ditangani oleh bidan Desa Wonosari
“Saya senang ikut senam dimana pun apalagi ini kelas khusus untuk lansia. Tadi juga dapat materi yang lumayan nambah pengetahuan, insya Allah mau rutin ikutnya,” ungkap Yayah salah satu peserta senam. (rosi)