Cegah Stunting dengan Parenting! Mahasiswa Undip Berikan Psikoedukasi Parenting pada Posyandu Buyung Sutra I, Kelurahan Bangunharjo
Gambaran kegiatan psikoedukasi parenting yang diberikan kepada Ibu dengan anak usia dini di Posyandu Buyung Sutra I| Foto Dok. Tim KKN UNDIP
Bangunharjo, Semarang Tengah (10/8/2022) – Jumlah kasus stunting di Kota Semarang pada tahun 2021 mencapai angka 1.367 anak yang masih tergolong tinggi. Berbagai upaya telah dilakukan Pemerintah Kota Semarang mulai dari pemantauan terhadap ibu hamil serta asupan gizi dan program pemberian makanan tambahan kepada anak dengan stunting. Meskipun berbagai program telah digencarkan, stunting masih dapat dicegah melalui cara pendidikan parenting atau pengasuhan orang tua.
Pada dasarnya pendidikan parenting tidak hanya untuk orang tua yang sudah memiliki anak namun untuk calon orang tua yang sedang mengikuti program kehamilan termasuk juga remaja putri.
Edukasi Cegah Stunting dengan Parenting, kepada Ibu yang memiliki anak usia 6 bulan mulai memasuki masa MPASI | Foto Dok. Tim KKN UNDIP
Anak mengalami stunting disebabkan oleh minimnya pengetahuan orang tua terhadap pengasuhan dan terbatasnya akses air bersih dan fasilitas kesehatan. Apabila permasalahan stunting pada anak belum terselesaikan secara keseluruhan maka akan mengganggu aspek perkembangan anak meliputi aspek kognitif, psikologis, bahasa, sosial-emosional dan fisik – motorik. Stunting dapat dicegah dengan berbagai cara salah satunya melalui pengasuhan orang tua atau parenting yang meliputi hambatan dan tantangan ketika mengasuh anak, serta macam-macam gaya pengasuhan dan pengaruh terhadap perkembangan anak di tahap berikutnya.
Kegiatan edukasi parenting ini dilaksanakan oleh Utami Aridianti selaku mahasiswi KKN Undip berlangsung pada hari Rabu (13/07/2022) di Balai Kelurahan Bangunharjo. Pemaparan didukung dengan penyusunan booklet yang dibagikan kepada Ibu – ibu yang mengikuti pengecekan rutin di Posyandu. Hal ini di sambut antusias oleh Ibu-ibu dikarenakan banyak dari mereka yang belum mengetahui lebih lanjut mengenai pendidikan parenting. Selama ini mereka hanya menerapkan kebiasaan yang telah diajarkan oleh orang tua mereka sebelumnya dan saran-saran yang dianjurkan oleh bidan atau dokter.
Dengan berlangsungnya program ini, diharapkan warga Kelurahan Bangunharjo, khususnya ibu yang memiliki anak mampu menurunkan angka stunting di wilayah ini dengan pengasuhan yang ideal didukung dengan perkembangan dan pertumbuhan sesuai dengan usia anak.
Penulis : Utami Aridianti – Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro
Editor : Reny Wiyatasari, S.S., M.Hum