“Seorang Mahasiswa UNDIP MELAWAN KERUSAKAN LINGKUNGAN di Kelurahan Rowosari dengan Membuat Booklet Pelestarian Lingkungan “
Kamis, 11 Agustus 2022.
Rektor Universitas Diponegoro pada tanggal 5 Juli 2022 telah menerjunkan ribuan mahasiswa untuk melaksanakan KKN di berbagai wilayah secara online. Di ujung Tembalang disana, Kelurahan Rowosari telah diterjunkan sebanyak 13 mahasiswa untuk melaksanakan berbagai program KKN yakni mengabdi pada masyarakat di Desa Rowosari Krajan (RW 2), Rowosari Tengah (RW 4), dan Pengkol (RW 7).
Seorang mahasiswa bernama Ezra Raviv membuat sebuah program kerja kepada masyarakat RW 4 tepatnya pada Perpustakaan Desanya, yakni pembuatan Booklet tentang pelestarian lingkungan masyarakat sekitar secara private. Selanjutnya, Booklet akan diberi izin oleh Ketua RW setempat untuk diberikan kepada Perpustakaan agar dibaca oleh masyarakat setempat.
Informasi yang diberikan dalam Booklet cukuplah menarik karena memuat tentang beberapa situs yang terdapat di Rowosari, lengkap dengan berbagai deskripsi dan keadaannya terkini. Beberapa pesan penulis pun diberikan agar masyarakat tercerahkan sehingga mereka lebih peduli akan lingkungan sekitar. Diantaranya, mereka juga diarahkan untuk kembali memanfaatkannya dengan baik sehingga memberikan keuntungan sendiri bagi masyarakat sekitar.
Selain booklet, Dia (Ezra) juga menciptakan poster kesejarahan demi meningkatkan minat baca masyarakat Rowosari. Poster tersebut ditempelkan pada depan Perpustakaan, sehingga dengan mudah dibaca oleh para warga setempat.
Diharapkan informasi ini dapat dibaca oleh pemirsa Kompasiana,
Sekian, Terima kasih.
Ezra Raviv, 13030119130026