Dalam Upaya Tingkatkan Minat Kunjungan Masyarakat, Mahasiswa KKN Undip Beri Pelatihan Branding Kampung Kreasi Melalui Media Sosial Instagram

IMG-20220724-WA0025

Gresik (24/07/2022) – Awal Juli tahun 2022 ini, tepatnya tanggal 4 Juli 2022 yang lalu saat upacara penerjunan tim 2 KKN Undip, menjadi pertanda dimulainya kegiatan KKN Tim 2 Universitas Diponegoro 2021/2022. Universitas memberikan opsi pada Kegiatan KKN kali ini. Jika pada tahun sebelumnya, saat pandemi, KKN dilaksanakan di domisili masing-masing. Kali ini, mahasiswa diberikan kesempatan untuk memilih akan melakukan kegiatan KKN di Semarang atau di domisili mengingat masih adanya lonjakan kasus baru Covid-19.

Dengan adanya opsi tersebut, salah satu mahasiswa KKN Tim 2 Undip, Anggita Muti Arani Zulaikho, memilih untuk melakukan kegiatan di domisili mahasiswa saat ini yaitu di Kelurahan Sidokumpul, Kabupaten Gresik. Kelurahan Sidokumpul memiliki sebuah desa wisata yang lebih dikenal dengan Kampung Kreasi. Kampung Kreasi merupakan Desa Wisata Edukasi Daur Ulang dan Urban farming yang terletak di Jl. Kramat Langon, RW 07 Kelurahan Sidokumpul, Kabupaten Gresik.

Untuk memperkenalkan wisata ini ke ranah yang lebih luas lagi, diperlukan usaha-usaha untuk memperkuat branding Kampung Kreasi. Salah satu usaha yang dilakukan yakni branding melalui media sosial Instagram. Melalui program ekonomi kreatif, mahasiswa melakukan pendampingan dan penerapan mengenai optimalisasi media Instagram sebagai alat pemasaran digital di Kampung Kreasi. Mahasiswa juga memberikan pelatihan sederhana tools desain yang bisa digunakan untuk membuat usaha branding di Instagram terlihat lebih menarik.

Sasaran dari program ini yaitu karang taruna Kampung Kreasi Gresik yang memiliki jiwa kreativitas tinggi dan mampu melakukan kegiatan branding melalui media sosial Instagram. Selama berlangsungnya kegiatan, para karang taruna sangat aktif dan antusias. Beberapa dari mereka belum mengetahui cara menggunakan fitur-fitur Instagram secara optimal. Seperti bagaimana membuat feed lebih menarik, konten apa yang sebaiknya di posting, penentuan jam posting, pemanfaatan fitur Instastory, dan juga pemanfaatan fitur baru Instagram Reels.

Mahasiswa memberikan penjelasan materi tersebut melalui presentasi singkat. Kemudian memberikan kesempatan kepada karang taruna untuk mengexplore lebih lagi mengenai fitur-fitur Instagram. Mahasiswa juga memberikan pelatihan dan membantu karang taruna untuk menentukan konsep desain yang kiranya cocok sebagai tampilan di Instagram Kampung Kreasi.

Melalui program ini, mahasiswa berharap upaya branding Kampung Kreasi melalui media sosial Instagram akan berhasil. Sehingga nantinya, akan meningkatkan minat kunjungan masyarakat ke Kampung Kreasi melalui postingan-postingan menarik Instagram yang mereka hasilkan.

Penulis : Anggita Muti Arani Zulaikho, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Diponegoro

DPL : Ir. Kustopo Budiraharjo, M.P.