Semakin Berkembangnya Cashless Society, Mahasiswa KKN UNDIP Berikan Edukasi Sistem Pembayaran Non Tunai (QRIS) bagi UMKM sebagai Alternatif Pembayaran di Era Digital
Karangayu (29/7) – “Memperkuat ekonomi kerakyatan berbasis keunggulan local dan membangun iklim usaha yang kondusif”, adalah salah satu misi Keluharan Karangayu Kecamatan Semarang Barat untuk dapat menunjang perekonomiannya. Misi ini diwujudkan dengan semakin bertumbuhnya UMKM di wilayah Karangayu, mulai dari warung makan, café, pedagang kaki lima, dll. Tidak hanya itu, karena lokasinya yang strategis menjadi salah satu alasan utama bagi UMKM Kel. Karangayu untuk meningkatkan potensialnya dibidang usaha perdagangan.
Perkembangan teknologi di era digital menyebabkan munculnya cashless society yakni masyarakat yang memilih menggunakan sistem pembayaran non tunai (cashless). Kenyamanan yang dapat dinikmati dengan transaksi cashless mulai dari kecepatan transaksi, kemudahan transaksi, dan keamanan transaksi menyebabkan semakin banyaknya cashless society ini. Tentunya, UMKM pun diharapkan mampu beradaptasi di era digital ini dengan menyediakan fasilitas pembayaran cashless agar dapat bertahan di persaingan usaha yang makin kreatif dan ketat ini. Hal ini juga mendukung langkah Bank Indonesia dalam mendorong UMKM Go Digital.
Berdasarkan latar belakang tersebut, mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro berinisiatif untuk memberikan edukasi mengenai sistem pembayaran non tunai yakni QRIS sebagai alternatif pembayaran di Era Digital. QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) adalah standardiasi QR Code pembayaran yang ditetapkan oleh Bank Indonesia (BI) untuk memfasilitasi transaksi pembayaran kode QR di seluruh Indonesia. Edukasi dilakukan secara langsung kepada dua UMKM di Kel. Karangayu yakni Toko Tata milik Bu Mian dan Warung Tegal Niki Mawon milik Bu Jum. Edukasi dilaksanakan dengan menggunakan media poster yang berisikan mengenai apa itu qris, jenis jenis qris, manfaat qris bagi umkm dan pelanggan, serta cara mendaftar qris. Selain itu juga dijelaskan bahwa dengan menyediakan fasilitas pembayaran non tunai yakni QRIS akan memberikan pilihan bagi customer dalam bertransaksi yang tentunya meningkatkan kenyamanan customer yang pada akhirnya juga akan meningkatkan penjualan bagi UMKM.
Penulis : Aulia Divayanti
DPL : Dr. Noer Abyor Handayani, S.T., M.T
Lokasi : Kelurahan Karangayu, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang
#KKNtimIIperiode2022
#p2kknundip
#lppmundip
#undip