Ayo Lestarikan Lingkungan! Mahasiswa KKN Tim II Undip Ajak Warga Desa Waru Melestarikan Lingkungan Melalui Restocking Ikan
Desa Waru, Mranggen, Kab. Demak – Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro 2022 yang dilaksanakan pada desa Waru yang terletak di kecamatan Mranggen Kabupaten Demak di provinsi Jawa tengah, yang mengusung tema “ Pemberdayaan masyarakat berbasis SDG’S, Program anti Narkoba dan kesadaran tentang stunting “. Universitas Diponegoro telah resmi menerjunkan 7 mahasiswa lintas fakultas sejak tanggal 5 juli 2022 yang bertujuan untuk menyukseskan program yang telah diusung oleh Universitas Diponegoro Di desa Waru kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak.
Muhammad Hilman Syahmi mahasiswa dari program studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Fakultas perikanan dan ilmu kelautan, universitas Diponegoro.Dengan arahan dari ibu Dr.Ir.Martini,M.Kes. Selaku dosen pembimbing lapangan, saya telah melaksanakan program monodisplin dengan tema Restocking, Sejalan dengan misi Kementerian Kelautan dan Perikanan, restocking ikan diyakini mendukung upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. Kegiatan restocking ini sering dilakukan di danau dan sungai. Saat ini sudah sering dilakukan kegiatan restocking ikan oleh kelompok-kelompok yang peduli lingkungan, akademisi, pemerintahan bahkan personal dalam rangka memperingati kegiatan tertentu. Sesuai dengan definisinya, restocking adalah menebarkan kembali jenis-jenis ikan yang menurut sejarahnya mendiami perairan itu yang karena suatu sebab terjadi penurunan populasi atau bertujuan untuk meningkatankan kesadaran masyarakat dalam pentingnya mengkonsumsi ikan yang dapat menunjang kesehatan dan mendorong peningkatan minat masyarakat untuk mengkonsumsi ikan.
Penulis : Muhammad Hilman Syahmi
NIM/Fakultas : 26030119140088/ FPIK
DPL : Dr.Ir.Martini,M.Kes
Lokasi : Desa Waru, Kec.Mranggen,Kab. Demak