Tim Mahasiswa KKN UNDIP Lakukan Branding Kampung Jawi Menuju Destinasi Pariwisata Nasional

Gambar 1

SUKOREJO, KOTA SEMARANG (31/07/2022) – Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro telah melaksanakan program kerja multidisiplin berupa kegiatan membranding kampung jawi dengan nama program “Kampung Jawi Go Nasional: Branding Kampung Jawi Menuju Destinasi Pariwisata Nasional” yang dilakukan di Kampung Jawi, RW 01, Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Gambar 2

Kelurahan Sukorejo memiliki beberapa potensi wisata, salah satunya adalah ‘Kampung Jawi Kampung Tematik’ yang merupakan icon Kelurahan Sukorejo. Kampung Jawi merupakan spot kuliner malam dan menjadi pusat kuliner tradisional di Kelurahan Sukorejo, yang memuat suasana pedesaan dengan nuansa budaya jawa yang kental. Kampung Jawi juga menggelar penampilan budaya gamelan yang dapat dikenalkan kepada para pengunjungnya. Atas keunikan wisata Kampung Jawi tersebut, Kampung Jawi mendapatkan penghargaan sebagai juara pertama kategori desa wisata kuliner pada ajang Trisakti Tourism Award. Namun, Wisata Kampung Jawi ini belum terlalu dikenal oleh masyarakat luas. Melihat hal tersebut, tim KKN UNDIP mengangkat program multidisiplin yaitu Branding Kampung Jawi.

Gambar 3

Kegiatan branding Kampung Jawi ini telah dilaksanakan pada hari minggu, 31 Juli 2022 dengan melakukan pengambilan gambar dan video, yang kemudian akan kami buatkan video untuk di share ke Youtube dan social media lainnya seperti TikTok dan Instagram. Tujuan dari program ini adalah untuk mempromosikan kampung jawi kepada masyarakat luas. Adapun video branding kampung jawi dapat dilihat melalui link sebagai berikut:

Youtube

TikTok

@fikahadyard

📍Kampung Jawi Kampung Tematik, Kelurahan Sukorejo, Kota Semarang, Jawa Tengah Kampung Jawi merupakan spot kuliner malam dan menjadi pusat kuliner tradisional di Kelurahan Sukorejo, yang memuat suasana pedesaan dengan nuansa budaya jawa yang kental. Kampung jawi juga mendapat juara pertama kategori desa wisata kuliner pada ajang Trisakti Tourism Award. #kampungjawigunungpati #fyp #kkntimiiperiode2022

♬ suara asli – fikahadyard – fikahadyard

Instagram
https://www.instagram.com/reel/ChKf6AqOvz3/?igshid=MDJmNzVkMjY%3D

Selain pembuatan video, serangkaian acara dari promosi kampung jawi lainya yaitu internasionalisasi kampung Jawi melalui pengajaran bahasa inggris dan penanaman tanaman TOGA untuk kelompok tani. Program penanaman TOGA ini bekerjasama dengan Dinas Pertanian Kota Semarang dalam hal penyediaan bibit tanaman.

Gambar 4

Dengan adanya program ini, diharapkan dapat meningkatkan antusias wisatawan, baik itu wisatawan lokal ataupun wisatawan mancanegara. selain itu dapat menciptakan lingkungan yang kembali asri dan sehat bagi masyarakat sekitar. Penanaman TOGA dan tanaman hias juga diharapkan dapat dibudidayakan lebih lanjut oleh masyarakat setempat sehingga bisa memberikan manfaat berupa sumber penghasilan tambahan.

Penulis: Renna Lisdiana, Juverio Pangestu, Azhar Fadhilah Ismah.
Dosen Pembimbing Lapangan:Prof. Dr. Meiny Suzery, MS.
Lokasi: Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *