Indonesia Menjadi Salah Satu Negara yang Kurang Sopan di Dunia Digital, Mahasiswa KKN TIM II UNDIP Edukasi Pentingnya Etika Berinternet Kepada Remaja
SEMARANG (21/07/2022) – Pelaksanaan KKN Tim II Universitas Diponegoro periode 2021/2022 secara resmi telah dilaksanakan pada hari Senin, 4 Juli 2022 oleh Rektor UNDIP, Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum. Kegiatan KKN pada tahun ini mengusung tema “Peduli, Partisipasi, Pahami, Stunting dan Narkoba berbasis SDG’s” yang berlangsung mulai dari tanggal 5 Juli 2022 hingga 18 Agustus 2022.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kian hari mengalami perkembangan yang cukup pesat. Karena dengan teknologi dapat memudahkan seseorang untuk mencari dan menyebarkan berbagai informasi serta memudahkan berbagai masyarakat untuk saling berkomunikasi dimanapun dan kapanpun didalam ruang virtual, sehingga dengan adanya teknologi tersebut menyebabkan adanya suatu perubahan yang amat terasa dalam terciptanya interaksi satu sama lain. Melihat adanya berbagai manfaat yang dihadirkan dari adanya teknologi tentunya dapat ditemui beberapa dampak negatif yang diharikan didalam media sosial salah satunya yakni berkenaan dengan etika dan moral.
Indonesia sendiri adalah suatu negara yang sangat melekat dengan adat dan budayanya, dimana hal tersebut sangat menjunjung tinggi adanya etika dan moral. dalam kehidupan sehari-hari sopan santun dan tata krama selalu diterapkan didalam kehidupan sehari-hari. Namun melihat kenyataan yang ada didalam dunia digital masih ditemui beberapa masyarakat di Indonesia melakukan suatu hal yang berbalik dengan apa-apa yang biasa diterapkan di kehidupan sehari-hari, karena kerap kali ditemukanya suatu perbuatan di media sosial yang tentunya bertentangan dengan etika dan moral. hal tersebut didominasi oleh beberapa kalangan yang salah satunya di kalangan remaja.
Melihat adanya permasalahan dalam dunia digital tersebut, sejumlah mahasiswa yang merupakan bagian dari Tim II KKN Universitas Diponegoro hadir serta tertarik untuk melakukan sosialisasi berupa Pemberdayaan Remaja Mengenai Pentingnya Etika dalam Berinternet dimana yang menjadi sasaran dilakukanya sosialisasi ialah kepada siswa-siswi di SMPN 20 Filial Semarang sebagai upaya preventif dari tindakan yang bertentangan dengan etika dan moral didalam dunia digital atau media sosial. adapun materi yang dibawakan ialah bertemakan Etika Dalam Berinternet (NETIKET).
Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan seluruh siswa-siswi SMPN 20 Filial Semarang dapat berprilaku semestinya didalam dunia digital serta mengetahui hal-hal apa saja yang dapat dilakukan dan tidak dapat dilakukan didalam dunia digital. dengan harapan dapat memahami bagaimana menggunakan media sosial secara bijak yang dan dapat terciptanya kerukunan serta mencerminkan budaya bangsa Indonesia yang sebenarnya.
Penulis : TIM II KKN UNDIP Kelurahan Karangroto
DPL : dr Akhmad Ismail, M.Si.Med.
Lokasi KKN : Kelurahan Karangroto, Kecamatan Genuk, Kota Semarang
KKN TIM 2 2021/2022 Universitas Diponegoro