Bukan Sembarang Berubah: Mengenal Lebih Dekat Perubahan Emosi Selama Pubertas

Magelang (23/07/2022) – Pubertas merupakan masa transisi yang dilalui oleh anak-anak dalam perkembangannya menuju masa remaja. Pada masa pubertas, terjadi perubahan yang dialami oleh individu, di antaranya perubahan fisik, emosi, tak terkecuali kehidupan sosial. Mereka yang sedang melalui masa pubertas kerapkali merasakan perubahan dan pergolakan emosi dalam diri yang kadangkala tidak mereka pahami.

Upaya pengenalan perubahan emosi selama masa pubertas tersebut berupaya dikemas oleh penulis dalam bentuk sosialisasi yang diadakan di Dusun Plandi, Desa Pasuruhan, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang pada 23 Juli 2022 pukul 16.30 WIB. Sasaran dari sosialisasi yang dilakukan merupakan para remaja yang duduk di bangku SMP sampai dengan SMA.

Para audiens diberikan materi berbentuk Power Point yang berisikan pembahasan terkait konsep umum emosi, penyebab terjadinya emosi dan bagaimana kita mampu merasakan emosi, jenis-jenis emosi, cara mengenali emosi yang hadir
dalam diri, penyebab emosi yang bergejolak selama masa pubertas, serta cara adaptif dalam menghadapi emosi yang dirasakan.

Dengan dilaksanakannya sosialisasi tersebut, para remaja yang ada di Dusun Plandi diharapkan mampu lebih menyadari dan memahami emosi yang dirasakan, sehingga lebih adaptif dalam menghadapi perubahan emosi yang hadir.

#KKNtimIIperiode2022
#p2kknumdip
#lppmundip
#undip

Nama: Tazkiyah Aulia
Jurusan: Psikologi
DPL: Irawati, S.H., M.H