Bahasa Inggris Semakin Mendunia, Mahasiswi Ini Mengajak Siswa Kelas 6 SDN Banyuwangi 3 Untuk Lebih Mengenal Bahasa Inggris Melalui Sosialisasi Get to Know English: Pengenalan Bahasa Baru
Gambar 1: Pelaksanaan Program Kerja Monodisiplin di Kelas 6 SDN Banyuwangi 3
(Magelang, 12/08/2022) – Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional yang banyak dipakai oleh masyarakat dunia. Dalam mempelajari Bahasa Inggris, tentunya diperlukan pemahaman dasar terhadap bahasa tersebut, terlebih pada era globalisasi. Bahasa Inggris menjadi sebuah bahasa umum yang digunakan orang-orang dari berbagai negara untuk berkomunikasi. Selain itu, bahasa tersebut bisa ditemukan di berbagai bidang pekerjaan. Penggunaan Bahasa Inggris semakin meluas sehingga mendorong orang-orang untuk mempelajarinya bahkan tak jarang kita temukan di sekitar kita. Namun, hal ini ternyata tidak terlalu menarik bagi siswa dan siswi yang ada di SDN 3 Banyuwangi, salah satunya kelas 6.
Gambar 2: Permainan Tebak Kosakata yang Disambut Antusias oleh Para Siswa SD Kelas 6 SDN Banyuwangi 3
Selain kurang adanya minat siswa terhadap pelajaran bahasa asing ternyata ada beberapa faktor yang mempengaruhi hal tersebut. Salah satunya adalah adanya pengaruh lingkungan yang kurang mendukung anak untuk mempelajari bahasa baru. Hal ini tentunya sangat berpengaruh dikarenakan adanya anggapan bahwa yang mempelajari Bahasa Inggris hanya untuk orang-orang pintar. Faktor lainnya adalah sulitnya pelafalan kosakata Bahasa Inggris. Faktor-faktor yang telah disebutkan diatas tentunya menjadi salah satu masalah yang harus dibenahi oleh salah satu mahasiswi KKN Undip Tim II 2021/2022, Mia Rahmawati Rumadi, yang merupakan salah satu mahasiswi program studi Sastra Inggris. Sebagai penanggung jawab dalam program tersebut, Mia melakukan sosialisasi mengenai pengenalan Bahasa Inggris sebagai bahasa baru dan apa saja yang perlu diketahui untuk mempelajari Bahasa Inggris.
Gambar 3: Contoh Materi yang Disampaikan Ketika Program Kerja Berjalan
Pada hari Sabtu, 23 Juli 2022, melalui program yang diberi nama “Get to Know English: Pengenalan Bahasa Baru,” Mia mencoba menyampaikan beberapa poin yang berkaitan dengan tips and tricks serta penerapan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Penyampaian materi disampaikan menggunakan PPT (PowerPoint) agar lebih menarik perhatian serta pemberian contoh agar murid-murid kelas 6 SDN Banyuwangi 3 tertarik dalam menyimak penjelasan materi. Selain itu, adanya permainan tebak kosakata Bahasa Inggris secara singkat yang berfungsi untuk meningkatkan antusiasme siswa siswi dalam mempelajari Bahasa Inggris. Dengan adanya hal tersebut, diharapkan murid-murid dapat memahami arti dan melafalkan kosakata dasar Bahasa Inggris dengan tepat.
Gambar 4: Contoh Kosakata yang Diberikan
Tujuan diadakannya program ini adalah untuk meningkatkan kesadaran bahwa mempelajari Bahasa Inggris sangatlah penting, terlebih untuk masa depan. Selain itu, pelafalan dalam kosakata juga sangat berpengaruh dalam berbicara Bahasa Inggris. Tentunya, hal ini akan mendorong generasi muda untuk berpikir maju dan kreatif dalam berbahasa asing. Oleh karena itu, pengenalan bahasa baru terlebih Bahasa Inggris sangat diperlukan kepada siswa siswi yang masih kurang tertarik terhadap bahasa tersebut.
Penulis: Mia Rahmawati Rumadi
Dokumentasi: Anisa Numa Salsabila