Mahasiswa KKN Dorong Masyarakat Peduli Lingkungan dalam Rangka Mewujudkan Infrastruktur Berwawasan Lingkungan di Kelurahan Bendungan

AC2-A02-F2-F659-4-E20-987-D-D276-EEA15978
A1-EFAEE0-E803-44-AF-8339-84-F642-BD40-D3

Salah satu misi untuk mencapai visi pembangunan Kota Semarang adalah “Mewujudkan Infrastruktur Berkualitas yang Berwawasan Lingkungan untuk Mendukung Kemajuan Kota”. Misi ini adalah Adalah pembangunan yang memperhatikan konsep pembangunan berkelanjutan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan, serta memelihara keanekaragaman hayati. Memiliki Tagline #SemarangTangguh.
Dalam rangka mewujudkan misi tersebut, partisipasi masyarakat menjadi penting khususnya pada lingkungan sekitar terlebih dahulu. Dengan begitu, guna mendorong partisipasi masyarakat mahasiswa KKN Kelurahan Bendungan UNDIP akan mengadakan program Penyuluhan Generasi Peduli Lingkungan dalam Rangka Mewujudkan Infrastruktur Berwawasan Lingkungan di Kelurahan Bendungan.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan melakukan persiapan terlebih dahulu. Persiapan yang dilakukan adalah dengan berdiskusi bersama anggota PKK RW 01. Diskusi ini dilakukan untuk menentukan waktu kegiatan agar tidak terjadi bentrok sehingga peserta kegiatan sesuai harapan mahasiswa. Berdasarkan hasil diskusi, kegiatan dilaksanakan pada hari Minggu, 10 Juli 2022 di rumah salah satu anggota PKK. Kegiatan ini nantinya dilanjut rapat PKK mingguan yang diadakan oleh anggota PKK Kelurahan Bendungan.

Pelaksanaan proker dilakukan dengan mempresentasikan atau mensosialisasikan bagaimana cara untuk menjadi desa yang berwawasan lingkungan sesuai rencana pembangunan daerah di Kota Semarang. Sosialisasi dimulai dari pengenalan tentang visi dan misi pembangunan Kota Semarang, dilanjut bagaimana cara yang dapat dilakukan warga untuk bersama-sama mencapai Kelurahan Bendungan yang berwawasan lingkungan.

Melalui sosialisasi ini, terlihat bahwa sebagian besar kelompok sasaran telah melakukan gerakkan ini tanpa mereka sadari sehingga terlihat bahwa terdapat kesadaran akan menjaga lingkungan di Kelurahan Bendungan. Walaupun begitu, terdapat kendala terkait upaya menyediakan ruang terbuka hijau. Kendalanya adalah terbatasnya dana kolektif yang dimiliki warga ditambah keadaan pasca Pandemi.