Pertahankan Komunikasi yang Baik untuk Generasi Muda, Mahasiswa Tim II KKN Undip Adakan Sosialisasi untuk Siswa SD Desa Candirejo

03-CA7-ECB-ABFE-4-FB3-9420-4-B047-F46037-A

Pelaksanaan Sosialisasi Cara Berkomunikasi dengan Baik dan Benar.
Sumber: Dokumentasi Pribadi

Desa Candirejo, Ungaran Barat (16/7/2022) – Anak-anak harus dilatih untuk berkomunikasi dalam bahasa yang baik dan benar. Jadi, setelah seorang anak mampu berkomunikasi dengan baik dan benar kepada teman dan keluarganya, diharapkan ia akan siap untuk terjun ke lingkungan yang lebih luas. Pembelajaran berkomunikasi bagi siswa yang lebih muda sangat penting agar siswa dapat bersosialisasi dengan baik. Belajar berkomunikasi sebenarnya sangat mudah. Karena ketika siswa sering diminta untuk aktif berkomunikasi tanpa disadari, mereka dapat mempraktekkannya sendiri, tetapi komunikasi memungkinkan individu untuk terhubung satu sama lain. Komunikasi memungkinkan orang untuk berinteraksi satu sama lain. Interaksi ini kadang disebut proses sosialisasi.

Dalam rangka untuk mendongkrak komunikasi yang baik bagi generasi muda, dilaksanakan sosialisasi cara berkomunikasi dengan baik dan benar untuk siswa SD. Program ini dilaksanakan dua hari, untuk kelas 5 SDN 01 Candirejo serta SDN 02 Candirejo.

Selama sosialisasi, siswa belajar pentingnya berkomunikasi, cara berkomunikasi dengan baik serta pengenalan lawan bicara saat berkomunikasi. Para siswa yang mengikuti sosialisasi tidak segan-segan mengangkat tangan, menjawab pertanyaan, bahkan menghadapi tantangan. Untuk itu, serangkaian program sosial dilakukan secara interaktif dengan peserta yang antusias serta tak lupa mengajak peserta lain yang pasif untuk ikut meramaikan sosialisasi hari itu. Selain itu, salah satu siswa juga mengungkapkan, “Kak ada kuis lagi ga? Seru banget” ada juga yang mengatakan, “Besok ditambah gamenya ya kak”.

5-B5-F9-C16-8407-4347-856-D-90-E08-C6-A49-F8

Usai sosialisasi, ditempelkan poster di dinding depan kelas yang secara strategis dibagikan oleh seluruh siswa guna mendukung pembelajaran cara berkomunikasi. Selain itu, poster diharapkan dapat membantu siswa mengingat dan belajar kembali tentang bagaimana cara berkomunikasi dengan baik dan benar.

Penulis : Tyas Widyaningsih (Ilmu Komunikasi – FISIP)

DPL : Dr. Naniek Utami Handayani, S. Si

Lokasi : Kelurahan Candirejo, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang