Menggairahkan KTT Tunas Maju Karangturi oleh Tim II KKN UNDIP
Bangunkerto/Sleman (14/8/22) – KKT Tunas Maju desa Karangturi berlokasi di Desa Karangwuni, Kecamatan Bangunkerto, Kelurahan Turi, Kabupaten Sleman yang merupakan lokasi dari salah satu kelompok KKN Tim II KKN UNDIP 2022. Pada kegiatan kali ini kelompok KKN ini berupanya untuk menggerakan KTT setempat melalui penyuluhan dan sosialisasi yang dilakukan pada Sabtu, 6 Agustus 2022 yang bertempat sekitar area KTT Tunas Maju Karangwuni.
Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah pemaparan materi akan sistem kelola KTT supaya mampu untuk mencapai tujuan bersama. Proses pemaparan materi dilanjutkan dengan diskusi aktif bersama para anggota.
Materi yang diberikan merupakan bagaimana pengelolaan sebuah usaha peternakan seperti KTT seperti peran dan tugas setiap anggota berdasarkan tanggungjawab yang dimiliki. Program ini muncul karena dirasakan bahwa kurangnya pemahaman tentang bagaimana sistem kelola KKT yang baik.
Permasalahan yang sering muncul adalah kurang bertanggungjawabnya beberapa anggota terhadap ternak dan tugasnya masing-masing. Sebagai contoh kasus yang terjadi adalah peternak malas untuk membersihkan kandangnya, sehingga menyebabkan dampak kepada ternak lain.
Diharapkan dengan adanya penyuluhan ini mampu menggairahkan para peternak untuk lebih peduli dan sadar bagaimana cara kelola ternak yang baik sehingga tidak merugikan anggota yang lain. Selain itu diharapkan pula terjadi rasa saling bertanggung jawab setidaknya dengan ternaknya karena akan berdampak pada keberhasilan untuk mencapai tujuan KTT Tunas Maju Karangturi.
Penulis : Refcky Al Afafa / 2301011914011 / FPP
DPL : Ir. Kustopo Budiraharjo, M.P.
Lokasi : Dusun Karangwuni, Kelurahan Bangunkerto, Kecamatan Turi, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta.
TIM II KKN UNDIP 2022