Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Mengikuti Acara Diskusi Santai “Moderasi Beragama” yang Diselenggarakan oleh Mahasiswa UIN Walisongo Semarang

Whats-App-Image-2022-08-15-at-2-14-02-AM

Banyubiru (5/8) – Para mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Universitas Diponegoro mengikuti acara diskusi santai moderasi beragama yang diselenggarakan oleh mahasiswa KKN Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang di Pendopo Balai Desa Banyubiru. Acara ini diselenggarakan sebagai pelaksanaan program kerja KKN, sekaligus sebagai sarana edukasi tentang moderasi beragama. Tema yang diangkat dalam diskusi santai moderasi beragam kali ini adalah “Menanamkan Jiwa Anti Korupsi dan Merajut Merah Putih Melalui Moderasi Beragama”. Acara ini sendiri juga dihadiri oleh perwakilan pemerintah Desa Banyubiru, tokoh masyarakat dan karang taruna. Selain itu, terdapat tiga pemateri dalam acara diskusi santai ini, yaitu bapak Sri Anggoro Siswaji selaku Kepala Desa Banyubiru, bapak Arif Rohman, S.Pd.I selaku Kemenag Kabupaten Semarang dan bapak Emmanuel Satyo Yuwono, S.Psi. selaku Ketua wilayah XIV Galilea Gereja Katolik Banyubiru.

Tujuan diadakannya diskusi santai moderasi beragama ini sendiri adalah memberikan edukasi berupa pemahaman mengenai keragaman paham umat beragama di Indonesia dan bagaimana penerapannya di masyarakat.
Sebelum acara diakhiri, dibuka sesi tanya – jawab antara pemateri dengan para peserta diskusi. Para peserta sangat antusias dalam sesi tanya – jawab ini. Bapak Arif Rohman, S.Pd.I selaku pemateri telah menyiapkan tiga buah buku bagi peserta yang pertanyaannya menarik.

Penulis: Ayun Nilam Afitasari (Antropologi Sosial, Fakultas Ilmu Budaya)
Dosen Pembimbing: Ir. Daud Samsudewa S. Pt., M. Si., Ph. D., IPM.
Lokasi: Desa Banyubiru, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah