Meningkatkan Awarness terhadap penyakit Hipertensi , Mahasiswa Kkn Tim II Undip Ajak Masyarakat Dusun Selo Budidaya Tanaman Obat

Bantul (28/7/2022) – Hipertensi atau sering disebut sebagai tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang sangat umum ditemui di Indonesia khususnya di Kalangan Usia lanjut. Hipertensi pada usia lanjut memiliki dampak yang buruk untuk Kesehatan, seperti gangguan pada ginjal hingga stroke. Sehingga diperlukannya edukasi lanjutan mengenai cara mencegah penyakit Hipertensi dengan mengonsumsi tanaman obat.

image-2022-08-15-131224995

Berdasarkan survei yang telah dilakukan oleh mahasiswa Kkn di Dusun Selo, kelurahan Sidomulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta ditemukan bahwa masih banyak masyarakat khususnya pada golongan usia lanjut mengalami Hipertensi. Hal ini juga didukung oleh beberapa masyarakat yang mengatakan bahwa tingginya angka hipertensi di Dusun Selo disebabkan oleh kurangnya kesadaran akan penyakit hipertensi. Pemberian obat yang dilakukan oleh puskesmas setempat juga hanya sebatas solusi sementara dalam mengatasi permasalahan ini, oleh sebab itu diperlukannya edukasi lebih mengenai obat herbal yang berasal dari tanaman-tanaman umum.

image-2022-08-15-131328996

Permasalahan yang ditemukan diatas membuat salah satu mahasiswa Undip, Hizkia Perwiratama tergerak dalam mengadakan suatu program kerja mengenai Edukasi Budidaya Tanaman Obat untuk Penyakit Hipertensi Melalui Media Booklet untuk para usia lanjut di Dusun Selo. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Juli 2022 bertempat di Posko KKN Undip di wilayah Dusun Selo, Sidomulyo, Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta. Kegiatan diawali dengan pembagian Booklet yang berisikan jenis-jenis tanaman serta manfaatnya, kemudian dilanjutan penjelasan singkat mengenai bagaimana cara membudidayakannya dengan harapan masyarakat khususnya kalangan usia lanjut dapat menanam dan memiliki obat herbal sendiri di rumah dan tidak perlu bergantung pada obat pemberian puskemas setempat.
Penulis : Hizkia Perwiratama
DPL : Drs. Eko Ariyanto, M. T.
Lokasi : Dusun Selo, Sidomulyo, Bambanglipuro, Bantul, DIY