Ubah Pola Konsumsi, Mahasiswa KKN Tim II Undip Lakukan Sosialisasi Memilih Produk Hasil Ternak Telur Ayam ASUH

IMG-20220714-102912

Ambarawa (14/07/2022) Mahasiswa KKN Tim II UNDIP pada bulan Juli-Agustus 2021/2022. KKN kali ini bertema “Pencegahan Stunting, Bahaya Penyalahgunaan Narkoba, dan Pemberdayaan Masyarakat Berbasis SDGs”. Sebagai bentuk kepedulian mahasiswa terhadap fenomena stunting yang sedang terjadi, Mengetahui hal tersebut, mahasiswi KKN Tim II Undip 2021/2022 yang bernama Ahmad Fahmi dari Program Studi Peternakan memberikan sosialisasi edukasi yang berjudul ” Sosialisasi Memilih Produk Hasil Ternak Telur Ayam Asuh (Aman, Sehat, Utuh, Halal)”. Sosialisasi ini dilaksanakan secara offline yaitu mahasiswa KKN terjun langsung melakukan sosialisasi dan untuk mempermudah penjelasan maka diberikan poster kepada kader posyandu Kelurahan Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang. Program ini merupakan salah satu wujud usaha guna mencapai Sustainable Development Goals (SDGs) pada poin 3 yaitu memastikan kehidupan yang sehat dan mendukung kesejahteraan bagi semua untuk semua usia. Program ini dilaksanakan sesuai dengan yang telah diberikan saat masa perkuliahan di program studi Peternakan, Universitas Diponegoro.

Kegiatan ini bermula saat mahasiswa KKN Tim II melaksanakan sosialisasi stunting yang dihadiri oleh perwakilan puskesmas dan para kader posyandu tiap RW Kelurahan Panjang ikut serta dalam melakukan kegiatan tersebut. Dalam kesempatannya, Ahmad Fahmi melakukan program kerja Sosialisasi Memilih Produk Hasil Ternak Telur Ayam Asuh (Aman, Sehat, Utuh, Halal) menggunakan media poster. Latar belakang dari kegiatan sosialisasi ini adalah banyaknya beredar telur ayam yang tidak berkualitas yang tetap dijual kepada masyarakat. Kemudian, telur juga merupakan salah satu sumber makanan yang menjadi penyuplai kebutuhan protein yang mudah didapat dan harganya terjangkau.

Penyusun: Ahmad Fahmi
Dosen Pembimbing KKN: Ir. Ibnu Pratikto, M.Si