SOSIAL MEDIA SEBAGAI SARANA BERKOMUNIKASI KELURAHAN KALIGAWE

Screen-Shot-2022-08-15-at-17-39-02

Dewasa ini sosial media menjadi sarana komunikasi yang paling cepat berkembang di masyarakat. Mudahnya akses, cepat berkembang, fleksibel, dan jangkauan yang luas menjadikan sosial media banyan digunakan oleh masyarakat. Tidak hanya digunakan secara personal, sosial media digunakan oleh perusahaan sebagai sarana mereka untuk lebih dekat dengan masyarakat yang menjadi sumber informasi aktual bagi mereka dan target pasar mereka.

Muhammad Dava Aldana, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro memberikan edukasi tentang Branding Sosial Media Kantor Kelurahan Kaligawe kepada perangkat kelurahan.

“Menurut saya, laman instagram yang Sudah dimiliki oleh kelurahan sudah cukup sebagai penunjajg informasi kegiatan bagi masyarakat sekitar. Namun, perlu optimalizaci agar komunikasi menjadi optimal 2 arah yaitu kepada audiens dan dari kantor kelurahan”

Dava memberi materi mengenai Apa Itu branding, persiapan branding, dan juga kanten sosial media untuk di upload di laman instagram mereka dengan tujuan berkomunikasi dengan masyarakat setempat dan menajdikan laman sebagai pusat informasi yang ada di kelurahan.

Terlebih dengan adanya Kompetisi Kelurahan Ramah Anak dan juga persiapan menuju Hari Kemerdekaan, Dava membantu kelurahan mempersiapkan Konten sosial media dan juga copywritingnya.