Babat Habis Tanaman Glonggong! Mahasiswa UNDIP Gotong Royong Bersama Warga Membersihkan Selokan Desa Tanjungrejo dari Tanaman Glonggong
Desa Tanjungrejo, Margoyoso – Jumat (05/01/2018) Tim 1 KKN UNDIP Tahun 2018 Desa Tanjungrejo bekerjasama dan gotong royong bersama warga membersihkan tanaman Glonggong yang banyak tumbuh di selokan desa. Kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan selokan dari tanaman Glonggong yang menghambat saluran air sehingga dapat menyebabkan banjir dikemudian hari. Kegiatan tersebut merupakan salah satu dari agenda rutin perangkat desa untuk membersihkan lingkungan Desa Tanjungrejo. Kegiatan ini diikuti bersama oleh warga desa yang ingin lingkungan desanya bersih dan bebas banjir.
Tanaman Glonggong ini awalnya ditanam oleh warga desa sebagai pakan utama ternak, mengingat banyaknya warga yang beternak sapi dan kambing di Desa Tanjungrejo, banyak juga pakan ternak yang dibutuhkan. Jika warga menanam tanaman Glonggong di kebun mereka, maka mereka tidak dapat memaksimalkan penanaman tanaman Singkong yang merupakan sumber utama penghasilan mereka. Dikarenakan tanaman Singkong inilah yang nantinya akan diolah menjadi tepung tapioka di industri rumahan milik warga dan siap dijual ke pasaran. Dengan tidak adanya lahan yang bisa ditanami tanaman Glonggong, banyak warga yang akhirnya menanam Glonggong di tepi lahan mereka yang akhirnya merambat sampai ke saluran air atau selokan desa. Keberadaan tanaman Glonggong di saluran air ini dapat mengganggu aliran air ketika musim hujan tiba yang nantinya dapat menyebabkan banjir di desa.
Editor : Shary Charlotte Henriette P., M.A