Pemanfaatan Listrik Tenaga Biogas Skala Kecil Untuk Memenuhi Kebutuhan dan Energi Alternatif di Desa Pandanharum

Grobogan (1/8/2016), Tim Pengabdian Masyarakat UNDIP Desa Pandanharum, Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan mengadakan kegiatan Pemanfaatan Listrik Tenaga Biogas Skala Kecil Untuk Memenuhi Kebutuhan dan Energi Alternatif kepada warga dan Karang Taruna Desa Pandanharum. Kegiatan ini digagas oleh Rifqi Adjie P. Pemanfaatan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan listrik dari warga desa Pandanharum. Gagasan ini dicukup disambut antusias oleh warga serta karangtarunan dalam pertemuan dan perkumpulan warga bulanan.

Pelaksanaanya sendiri dilaksanakan pada tanggal 30 Juli 2016 bertempat di Balai Desa dan dikerjakan secara gotong-royong oleh warga masyarakat desa Pandanharum. Memakan waktu hingga kurang lebih dua minggu lamanya. Meskipun begitu hasil dari kerja gotong royong ini sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat desa Pandanharum dan menaikan nilai Sosial Ekonomi di desa tersebut.