Pengembangan Produk Berbahan Dasar Bambu Untuk Mengurangi Penggunaan Kayu Sebagai Bahan Perabotan Rumah Tangga
Temanggung (1/8) – Telah dilaksanakan kegiatan “Pengembangan Produk Berbahan Dasar Bambu Untuk Mengurangi Penggunaan Kayu Sebagai Bahan Perabotan Rumah Tangga” di Desa Bengkel, Kecamatan Kranggan, Kabupaten Temanggung. Acara ini diprakarsai oleh mahasiswa Tim Pengabdian Masyarakat UNDIP, bernama Al-Haditsa Islam dengan tujuan untuk meningkatkan nilai sosial ekonomi di Desa Bengkel. Diskusi ini dilaksanakan pada pertemuan rutin warga desa Bengkel bertepatan dengan tanggal 30 Juli 2016 dan dihadiri oleh warga masyarakat serta Karang Taruna Desa Bengkel.
Dengan mempertimbangkan sumberdaya alam dan manusia yang dimiliki oleh Desa Bengkel, ide ini mendapat sambutan yang sangat baik oleh warga setempat. Dikarenakan apabila program ini berhasil juga dapat menaikan jumlah lapangan pekerjaan yang tersedia di desa Bengkel.